Terbit: 22 April 2018 | Diperbarui: 8 April 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Karena lelah dan membutuhkan tidur siang, banyak orang yang memilih untuk tidur di atas meja kerja saat berada di kantor. Meskipun bisa membuat tubuh kembali segar dan bersemangat, pakar kesehatan meminta kita untuk lebih berhati-hati saat tidur siang di atas meja kantor karena bisa saja memicu dampak yang kurang baik bagi kesehatan.

Kerap Tidur di Meja Kerja, Wanita Ini Mengalami Kerusakan Saraf

Photo Source: Flickr/ Indi Samarajiva

Dilansir dari Goodtimes, banyak pekerja kantoran yang tidur di atas meja sembari menempatkan kepalanya di atas tangan. Saat terbangun, kita akan merasakan sensasi mati rasa pada tangan tersebut hingga beberapa saat. Hal yang sama juga terjadi pada wanita berusia 28 tahun bernama Zhang dari Harbin, Tiongkok.

Zhang kerap tidur dengan menggunakan tangan kiri sebagai penopang kepalanya saat waktu istirahat siang. Setelah terbangun, tangannya pun mengalami sensasi mati rasa dan tidak nyaman. Untuk mengatasinya, Zhang pun segera melakukan peregangan.

Namun, sensasi mati rasa ini tidak pernah bisa menghilang. Ia pun kebingungan dan segera memeriksakan kondisi ini ke dokter. Disanalah Ia dikejutkan dengan penjelasan dokter yang menyebutkan bahwa saraf pada tangan kirinya mengalami kerusakan parah dan harus segera mendapatkan operasi.

Pakar kesehatan menyebutkan bahwa saraf radial pada tangan kiri Zhang rusak akibat dari tekanan dalam waktu yang sangat lama. Padahal, saraf radial memiliki peran besar dalam menjaga pergerakan jari dan pergelangan tangan. Kerusakan saraf ini tentu akan mengganggu pergerakan pada bagian tubuh tersebut dan menyebabkan gejala mati rasa pada jari atau pergelangan tangan yang semakin melemah.

Tak hanya berbahaya bagi saraf pada tangan, tidur di atas tangan juga kurang baik bagi kesehatan mata dan pencernaan. Bahkan, aliran darah menuju otak bisa menjadi kurang lancar.

Melihat adanya fakta ini, ada baiknya memang kita tak lagi tidur di atas tangan. Bawalah bantal sebagai penyangga kepala yang lebih aman dan nyaman untuk digunakan.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi