Terbit: 17 June 2017 | Diperbarui: 8 June 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Meskipun sangat tidak dianjurkan oleh banyak pihak karena memiliki resiko kecelakaan paling besar, dalam realitanya jutaan orang akan menggunakan sepeda motor untuk melakukan mudik. Dengan menggunakan sepeda motor, maka kita bisa menghemat biaya bensin, tidak mudah terkena macet, sekaligus bisa mencapai tujuan dengan lebih cepat. Sayangnya, menggunakan sepeda motor untuk perjalanan jauh juga membuat kita lebih mudah lelah karena adanya paparan angin langsung pada badan. Berikut adalah salah tips sehat dan aman yang perlu kita lakukan jika ingin mudik dengan menggunakan sepeda motor.

Ini Dia Tips Sehat dan Aman Untuk Mudik Dengan Menggunakan Sepeda Motor

Pakar kesehatan dr. Tjandra Yoga Aditama dari Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kemenkes RI menyebutkan jika ada banyak resiko kesehatan dari mudik dengan menggunakan sepeda motor, baik itu berupa nyeri pada leher, kaku pada persendian, gangguan pernafasan akibat debu dan polusi, dan lain sebagainya. Beliau sendiri tidak menyarankan penggunaan sepeda motor jika jarak yang akan ditempuh sangatlah jauh. Sebagai contoh, jika kita berasal dari Jakarta ingin mudik ke Jawa Timur atau Jawa Tengah, maka sebaiknya kita menggunakan angkutan umum saja yang lebih aman. Andaipun kita sangat ingin menggunakan sepeda motor, biasanya ada fasilitas pengangkutan sepeda motor melalui kapal laut atau kereta api yang bisa kita gunakan.

Jika kita memiliki anak atau istri, ada baiknya kita tidak menggunakan sepeda motor karena sepeda motor sebenarnya hanya diperuntukkan untuk dua orang saja. Ada bahaya yang mengintai andai kita membawa anak-anak, khususnya yang masih bayi atau balita, saat melakukan perjalanan jauh dengan sepeda motor, yakni mereka mudah lelah sehingga ada resiko terjatuh. Tak hanya itu, paparan sinar matahari, hujan, debu, dan angin bisa saja membuat anak mudah jatuh sakit.

Sebelum menggunakan sepeda motor, pastikan untuk tidak membawa barang yang terlalu banyak karena hal ini bisa mengganggu stabilitas dan kenyamanan saat berkendara. Pastikan untuk membawa helm, jaket, pelindung dada, sepatu, sarung tangan, masker, hingga jas hujan. Jika anda merasa lelah, segeralah berhenti di rest area yang banyak disediakan di pinggir jalan. Dr. Tjandra sendiri menyarankan kita untuk selalu beristirahat setiap 4 jam. Selain itu, pastikan untuk mematuhi rambu lalu lintas dan tidak ngebut saat berkendara demi mencegah kecelakaan.

Dengan melakukan hal-hal ini, maka kita pun bisa tetap sehat dan aman dalam melakukan mudik menggunakan sepeda motor.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi