Terbit: 26 June 2018 | Diperbarui: 9 June 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Sebagian besar orang memiliki kegemaran atau hobi terhadap suatu hal. Hobi tersebut terkadang dilakukan hampir setiap hari karena bisa membuat hati terasa senang. Tapi tahukah Anda, bahwa ada beberapa hobi yang tak hanya memberikan kesenangan saja, tapi juga bisa memberikan manfaat baik untuk kesehatan? Mungkin beberapa hobi tersebut salah satunya adalah hobi Anda. Penasaran? Berikut penjelasannya.

4 Jenis Hobi yang Baik untuk Kesehatan

1. Menulis

Menulis merupakan sebuah hobi yang tidak mudah untuk dilakukan. Pasalnya, hobi ini mengandalkan otak dan sedikit gerakan tangan saja. Hobi menulis memiliki manfaat untuk kesehatan, diantaranya mengurangi stres, memperkuat ingatan, dan membuat tidur Anda menjadi lebih berkualitas. Selain itu, sebuah studi yang dilakukan di University of Auckland, mengungkapkan bahwa menulis bisa mempercepat penyembuhan luka. Oleh sebab itu, menulis tidak hanya baik untuk mental, tapi juga baik untuk kesehatan fisik.

2. Merawat Binatang Peliharaan

Binatang paling menggemaskan seperti kucing, anjing, dan kelinci, sudah menjadi hal umum jika menjadi binatang peliharaan di rumah. Bagi Anda yang memiliki hobi memelihara binatang peliharaan, Anda tentu akan mendapatkan kesenangan tersendiri saat sedang bermain dengan mereka, terlebih lagi jika Anda hanya sendiri di rumah. Selain itu, merawat hewan peliharaan juga bagus untuk kesehatan Anda, yakni membuat tekanan darah dan kadar kolesterol dalam tubuh menurun.

3. Menari

Apakah Anda termasuk orang yang suka bergerak? Menari merupakan sebuah hobi yang mudah untuk dilakukan. Anda hanya cukup menggerakkan seluruh anggota tubuh hanya dengan diiringi oleh musik. Karena hobi ini mengandalkan gerakan, maka  sangat bermanfaat untuk meningkatkan stamina, memperkuat tulang dan otot, serta untuk kesehatan kardiovaskular. Tidak hanya itu, menari juga bisa menjaga kesehatan otak Anda dan bisa menurunkan risiko demensia.

4. Mendengarkan Musik

Mendengarkan musik merupakan salah satu hobi yang banyak diminati. Sebab, bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja. Tidak hanya menyenangkan, hobi mendengarkan musik juga memberikan manfaat baik untuk kesehatan. Menurut sebuah studi, mendengarkan musik bermanfaat untuk mengatur suasana hati, menurunkan tingkat stres, membangun ikatan sosial, dan memperkuat sistem imun.


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi