Terbit: 1 February 2018 | Diperbarui: 9 June 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Cukup banyak orang yang berprofesi sebagai penulis atau melakukan pekerjaan yang didominasi dengan tugas mengetik yang ternyata mengalami masalah CTS atau Carpal Tunnel Syndrome. Biasanya, gejala dari penyakit ini adalah rasa sakit pada pergelangan tangan.

Hobi Menulis atau Mengetik, Waspadai Datangnya Penyakit Ini

Pakar kesehatan menyebut tulang karpal dan metacarpal sebagai sekumpulan tulang yang membentuk jari dan pergelangan tangan kita. Pada tulang karpal ini, terdapat lorong-lorong berukuran sempit yang disebut sebagai carpal tunnel yang berisi saraf median. Masalah CTS sendiri disebabkan oleh adanya tekanan pada saraf median yang menyebabkan sensasi seperti mati rasa, melemah, hingga kesemutan. Dalam banyak kasus, rasa sakit ini bahkan bisa menjalar hingga lengan.

Penyebab dari terjadinya CTS ini adalah gerakan pada pergelangan tangan yang terjadi berulang kali seperti mengetik atau penggunaan gadget dengan berlebihan. Selain itu, kondisi kesehatan lain yang lebih serius juga bisa menyebabkan masalah kesehatan ini seperti obesitas, hipotiroid, rheumatoid arthritis, diabetes, atau bahkan kondisi kehamilan.

Saat tangan mulai mengalami gejala CTS, pakar kesehatan menyarankan tangan kita untuk sementara waktu. Jangan gunakan tangan untuk mengetik, menulis, atau memakai gadget. Hanya saja, jika pekerjaan utama kita adalah menulis, cobalah untuk menata waktu agar bisa memberikan kesempatan bagi tangan untuk beristirahat lebih lama sehingga kondisinya akan semakin membaik. Hanya saja, jika kondisi tangan sudah cukup parah sehingga mengganggu aktifitas sehari-hari atau bahkan memicu gangguan tidur, segera periksakan kondisi ini ke dokter karena dikhawatirkan terjadi kerusakan otot dan saraf yang permanen.

Jika anda berprofesi sebagai penulis atau terbiasa mengetik, cobalah untuk selalu menulis dengan posisi pergelangan tangan yang lurus dengan keyboard dan tidak menekuk demi mencegah datangnya masalah kesehatan ini. Selain itu, jangan memaksakan diri jika tangan sudah mulai lelah sehingga bisa beristirahat dengan baik.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi