Terbit: 23 July 2019 | Diperbarui: 3 October 2022
Ditulis oleh: Rhandy Verizarie | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Tidak ada orang yang tidak pernah mengalami stres, entah itu stres ringan maupun stres berat. Masalah pekerjaan, keluarga, hingga asmara menjadi faktor penyebab stres yang kita alami. Stres, bukan hanya soal gangguan psikis. Lebih dari itu, kondisi ini berdampak pada hampir seluruh aspek kehidupan, mulai dari produktivitas, seks, hingga komplikasi penyakit serius. Lantas, bagaimana cara menghilangkan stres?

22 Cara Menghilangkan Stres (Terbukti Ampuh!)

Cara Menghilangkan Stres (Mudah dan Efektif)

Stres memang tidak bisa kita hindari. Akan tetapi, stres dapat dikendalikan sehingga tidak berlarut-larut yang mana hal ini bisa memberikan dampak buruk bahkan berbahaya bagi mental dan fisik. Oleh sebab itu, manakala Anda sedang dilanda stres, lakukan sejumlah cara menghilangkan stres berikut ini. Tidak sulit, namun cukup efektif, kok. Apa saja? Simak informasinya berikut ini.

1. Olahraga

Semua tahu kalau olahraga adalah aktivitas yang menyehatkan. Berolahraga, selain membuat fisik bugar dan bebas penyakit, juga memiliki dampak positif bagi kesehatan mental, termasuk mengusir rasa stres. Pasalnya, saat Anda melakukan aktivitas olahraga, tubuh melepaskan hormon endorfin, yakni hormon yang menimbulkan efek bahagia.

Tidak usah olahraga berat, cukup lakukan olahraga ringan seperti jogging, bersepeda, atau sekedar berjalan kaki santai. Asalkan, lakukan cara mengatasi stres ini secara rutin agar hasilnya benar-benar terasa.

2. Yoga

Faktanya, aktivitas meditasi atau yoga tidak hanya membantu Anda meringankan otot-otot yang tegang, melainkan juga menjadi obat stres yang dianggap ampuh untuk mengatasi kondisi ini. Yoga, menurut sejumlah penelitian, efektif untuk memperbaiki suasana hati (mood) mereka yang sedang dilanda stres atau bahkan depresi.

Luangkan waktu 30-60 menit untuk melakukan yoga. Coba terapkan teknik-teknik yoga seperti camel pose, child pose, sukhasana, dan triangle, yang mana teknik tersebut diklaim efektif untuk meredakan stres.

3. Memelihara Hewan

Memelihara hewan seperti anjing dan kucing dipercaya sebagai cara mengatasi stres yang ampuh. Fungsi hewan peliharaan sebagai ‘obat stres’ tersebut dikarenakan interaksi dengan hewan-hewan tersebut mampu membuat tubuh melepaskan hormon oksitosin, atau biasa kita kenal sebagai ‘hormon cinta’.

Anjing dan kucing menjadi medium bagi manusia untuk mencurahkan segala bentuk kasih sayang, misalnya saat membelai atau memeluknya. Aktivitas ini lantas juga memicu peningkatan kadar dopamin dan serotonin, hingga akhirnya membuat tubuh menjadi lebih rileks.

Maka dari itu, tak heran jika kedua hewan ini kerap dijuluki sebagai ‘sahabat manusia’. Terlebih anjing, yang mana hewan ini seakan memiliki ikatan batin yang kuat dengan majikannya. Anjing disebut-sebut dapat mengenali kondisi hati Anda untuk kemudian hewan berkaki empat ini berusaha membantu Anda keluar dari rasa stres. Setuju?

4. Menulis

Dilansir dari Anxiety, Stress, and Coping, sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2010 menemukan fakta bahwasanya kegiatan menulis—entah itu menulis diary, jurnal, dan sebagainya—dianggap dapat menghilangkan stres, dalam arti lain, menulis juga merupakan salah satu obat stres alami yang dinilai ampuh mengatasi masalah mental ini.

Lebih lanjut, mereka yang tengah dilanda stres disarankan untuk melakukan kegiatan menulis ini setidaknya 20 menit, namun setiap hari. Anda bisa ‘curhat’ perihal masalah yang membuat stress tersebut di dalam buku diary. Bagaimana, mudah sekali cara menghilangkan stres yang satu ini, bukan?

5. Menggambar Abstrak

Selain menulis, menggambar sesuatu di secarik kertas, sekalipun gambar itu hanya berupa coretan abstrak tanpa makna, dipercaya sebagai obat stres yang juga tak kalah efektif dalam mengusir rasa stres.

Aktivitas yang dikenal dengan istilah doodling ini diklaim mampu membuat pikiran jadi lebih tenang, pun mengatasi kegelisahan di kala sedang menghadapi tekanan. Lakukan cara menghilangkan stres ini di sela-sela aktivitas Anda, misalnya saat bekerja, atau sebelum tampil di hadapan publik.

6. Detoks Digital

Fakta menarik diungkapkan oleh para peneliti dari Amerika Serikat (AS). Disebutkan bahwa berlama-lama menatap layar gawai, alih-alih mengusir stres, justru akan semakin memperparah rasa stres tersebut, bahkan bisa meningkat ke tahap depresi.

Nah, manakala Anda sedang dilanda stres, usahakan untuk tidak menatap smartphone atau gadget lainnya terlalu lama. Alangkah lebih baik jika Anda melakukan cara menghilangkan stres berupa detoks digital, yakni sejenak menghindar dari menggunakan gawai. Penelitian menyebutkan jika detoks digital efektif dalam menurunkan tingkat stres.

7. Mandi atau Berendam di Air Hangat

Penelitian yang dirilis oleh International Journal of Stress Management mengatakan bahwa mandi atau berendam di air hangat merupakan cara menghilangkan stres, oleh karena aktivitas ini efektif dalam menekan peningkatan kortisol, hormon yang menjadi pemicu tumbulnya stres.

Mandi atau berendam air hangat juga membantu tubuh, khususnya otot-otot tubuh, untuk bisa lebih rileks. Guna mendapatkan hasil yang maksimal, Anda bisa meletakkan lilin atau wewangian aromaterapi, seperti wangi bunga lavender di kamar mandi saat mandi atau berendam.

8. Pijat Refleksi

Stres yang memuncak lantas diiringi dengan tubuh yang terasa lelah, pegal-pegal, dan otot kaku. Jika sudah begitu, maka cara mengatasi stres dan gejalanya yang satu ini adalah dengan melakukan pijat refleksi, seperti Thai Massage yang kini tengah digandrungi.

Melakukan pijat tidak hanya membantu merilekskan otot-otot yang tegang. Terlebih lagi jika pijat ditemani oleh wewangian aromaterapi dan suasana yang menenangkan, maka segala kepenatan yang ada di otak Anda seketika hilang.

Fungsi pijat refleksi sebagai obat stres ini sendiri sudah diamini oleh studi yang dirilis oleh International Journal of Science. Dikatakan dalam penelitian tersebut bahwa pijat berdurasi 15 menit yang dilakukan sebanyak 2 kali dalam seminggu efektif merilekskan sistem saraf dan menurunkan tingkat stres.

9. Mendengarkan Musik

Musik juga diklaim sebagai obat stres alami yang efektif. Sebuah penelitian yang dirilis oleh Journal of Advanced Nursing menyebutkan bahwasanya mendengarkan musik favorit selama kurang lebih 30 menit ampuh mengusir stres pada pasien yang hendak menjalani operasi.

Selain itu, menggerakkan tubuh dengan menyesuaikan irama musik yang didengar juga efektif memicu pelepasan hormon endorfin. Tidak ada aturan khusus jenis musik apa yang harus didengar guna mengatasi stres. Selama Anda senang dengan musik tersebut, maka cara menghilangkan stres ini seharusnya berjalan lancar.

10. Tarik Napas Dalam-Dalam

Menarik napas dalam-dalam lalu membuangnya secara perlahan terbukti efektif dalam menurunkan kadar kortisol di dalam tubuh, sehingga secara otomatis mengusir perasaan stres, cemas, maupun depresi yang tengah Anda alami.

Agar hasilnya maksimal, lakukan cara menghilangkan stres yang satu ini dengan prosedur:

  • Carilah tempat yang sepi, misalnya di kamar
  • Posisikan tubuh Anda senyaman mungkin, bisa duduk bersila atau sambil berbaring
  • Tarik napas dalam-dalam, kemudian tahan dalam 2 hitungan
  • Buang napas secara perlahan dalam 4 hitungan
  • Lakukan cara ini berulang-ulang selama kurang lebih 5 menit

11Travelling

Rasanya kita semua setuju kalau aktivitas travelling atau jalan-jalan adalah salah satu cara mengatasi stres terbaik. Bepergian ke destinasi-destinasi wisata favorit tentu akan sangat menyenangkan, apalagi jika dilakukan bersama orang-orang terdekat, seperti keluarga, teman, atau pasangan.

Manakaal stress menyerang, luangkan waktu untuk melakukan cara menghilangkan stres yang satu ini. Jika Anda tidak sempat untuk bepergian ke luar kota atau luar negeri, berkeliling kota saja sudah cukup kok untuk mengurangi tingkat stres.

12. Mengonsumsi Makanan Penghilang Stres

Mengonsumsi makanan, apalagi makanan favorit, memang secara tidak langsung turut memengaruhi suasana hati (mood) Anda, bukan? Ini tentu saja bisa dijadikan alternatif cara mengatasi stres maupun depresi yang sedang Anda alami.

Terlepas dari makanan favorit, ada beberapa jenis makanan yang memang telah lama dipercaya sebagai makanan penghilang stres. Cokelat hitam (dark chocolate) adalah salah satunya. Ya, makanan ini diklaim efektif dalam menurunkan kadar kortisol di dalam tubuh, pun menjaga agar tekanan darah tetap stabil.

Selain cokelat hitam, buah-buahan yang mengandung vitamin C seperti jeruk, stroberi, dan jambu biji adalah makanan penghilang stres lainnya yang patut Anda konsumsi. Mengonsumsi buah-buahan tersebut diklaim membantu tubuh dan pikiran jadi lebih rileks.

13. Bersosialisasi

Sudah stres, yang Anda lakukan malah menyendiri untuk waktu yang cukup lama. Alih-alih stres hilang, yang terjadi justru stres semakin parah dan bisa berubah menjadi depresi. Tentu tidak mau hal ini terjadi, bukan?

Oleh karena itu, daripada berlama-lama mengurung diri di kamar, cobalah untuk pergi menemui orang-orang terdekat Anda. Bersosialiasi secara tidak langsung membantu Anda untuk mengusir kepenatan. Apalagi jika aktivitas ini diselingi dengan kegiatan yang menyenangkan dan bisa membuat Anda tertawa, bisa dipastikan kadar hormon kortisol alias ‘hormon stres’ akan menurun.

14. Tertawa

Atau jika mood juga tidak menghendaki Anda untuk bersosialisasi, maka alternatif cara menghilangkan stress lainnya adalah dengan melakukan aktivitas-aktivitas yang bisa mengundang gelak tawa.

Membaca cerita atau menonton video lucu adalah jawaban dari semua ini. Manfaatkan gawai Anda guna melakukan cara mengatasi stres yang satu ini. Tapi ingat, jangan terlalu lama menatap layar gadget karena seperti yang telah disebutkan di atas, hal ini juga tidak baik.

15. Berhubungan Seks

Khusus bagi Anda yang telah menikah, berhubungan seks dengan pasangan tercinta adalah cara menghilangkan stres terampuh yang bisa dilakukan. Ya, siapa yang tidak suka seks? Dan sepertinya kita semua juga setuju bahwa aktivitas ini memang aktivitas yang sangat menyenangkan (membayangkannya saja sudah membuat senang, bukan?).

Penelitian yang dilakukan oleh lembaga kesehatan masyarakat di Inggris, yakni NHS, juga mengatakan bahwa bercinta membuat tekanan darah di dalam tubuh seseorang stabil. Pun demikian, seks membuat tubuh melepaskan hormon endorfin sehingga memberikan efek senang tiada tara.

Jadi, ajaklah pasangan Anda untuk bercinta malam ini agar stres yang sedang tengah dialami berdua seketika hilang, sekaligus untuk makin memperkokoh rasa cinta di antara Anda berdua tentunya.

16. Makan Permen Karet

Permen karet merupakan obat stres? Fakta mengejutkan ini berangkat dari penelitian yang dilakukan oleh Andrew Scholey, Ph.D. Dikatakan olehnya bahwa orang-orang yang gemar mengunyah permen karet mengalami penurunan rasa stres dan cemas.

Selain itu, permen karet diklaim ampuh untuk meningkatkan kemampuan multi-tasking, pun tingkat kewaspadaan seseorang.

17. Minum Air Rebusan Daun Mint

Daun mint memiliki sifat antioksidan, antiinflamasi. Namun lebih dari itu, daun mint juga dipercaya efektif untuk memberikan efek menenangkan, baik bagi fisik maupun mental. Ya, minum air rebusan daun mint adalah cara menghilangkan stres selanjutnya yang layak untuk dicoba.

Anda bisa merebus daun mint di dalam air mendidih, kemudian meminum air rebusannya tersebut secara rutin sampai segala perasaan stres, gelisah, dan sebagainya mereda. Guna lebih menggugah selera, Anda bisa menambahkan bahan-bahan herbal lainnya seperti jeruk nipis dan madu.

18. Perbanyak Minum Air Putih

Tubuh yang kekurangan cairan atau kita kenal dengan istilah ‘dehidrasi’ juga disinyalir menjadi penyebab munculnya stres, atau memperparah stres apabila sudah terlanjur dialami.

Untuk itu, cara menghilangkan stres akibat dehidrasi ini adalah dengan memperbanyak asupan cairan ke dalam tubuh Anda. Manakala sudah mulai merasakan gejala stres, segera minum air putih, dan pastikan konsumsi air putih harian Anda ideal, yakni 8-10 gelas.

19. Beribadah

Penulis buku The Superstress Solution, Dr. Roberta Lee, mengatakan bahwa aktivitas spiritual mampu membuat seseorang untuk lebih bisa mengendalikan rasa stres mereka, pun membantu penyembuhan penyakit yang tengah diderita.

Beribadah adalah saat di mana Anda terhubung dengan Sang Pencipta. Aktivitas ini lantas berimbas pada ketenangan batin yang pada akhirnya membuat hati dan pikiran menjadi lebih rileks dan ajaibnya, rasa stres pun hilang seketika. Beribadah juga bermanfaat untuk memunculkan energi positif di dalam diri, yang mana hal ini sangat penting dalam manajemen stres.

20. Menyalurkan Hobi

Setiap orang pasti punya satu kegiatan yang paling disenangi, misalnya bermain musik, olahraga, mendaki gunung, memasak, dan sebagainya.

Apa yang kemudian kita sebut sebagai ‘hobi’ ini lantas juga menjadi cara menghilangkan stres yang efektif. Melakukan kegiatan yang menyenangkan berdampak pada penurunan hormon kortisol, dan sebaliknya, memicu pelepasan hormon endorfin atau ‘hormon bahagia’.

Saat rasa stres datang, coba luangkan waktu Anda barang sejenak untuk menyalurkan hobi Anda tersebut. Cara yang mudah, bukan?

21. Istirahat yang Cukup

Terakhir, cara menghilangkan stres yang hendaknya Anda lakukan adalah mengistirahatkan diri untuk sementara waktu. Ketika stres memuncak, jangan paksakan diri untuk tetap beraktivitas. Ingat, tubuh Anda bukanlah mesin yang bisa dipaksa bekerja terus-terusan, kecuali jika Anda ingin sakit-sakitan setelahnya. Tentu tidak mau, bukan?

Oleh sebab itu, pastikan Anda memiliki waktu istirahat yang cukup. Selain memulihkan kondisi fisik dan mental yang terganggu akibat stres, beristirahat juga merupakan cara untuk memelihara kesehatan organ tubuh.

22. Berkonsultasi dengan Psikolog

Pada kasus di mana stres sudah mencapai tahap akut, dan semua cara menghilangkan stres di atas tak juga membuahkan hasil, maka Anda disarankan untuk mengunjungi psikolog atau dokter spesialis saraf dan kejiwaan.

Hal ini penting dilakukan mengingat stres akut yang tidak segera diobati dapat menimbulkan komplikasi kesehatan serius yang bahkan bisa mengancam nyawa Anda, misalnya penyakit jantung. Segera kunjungi dokter agar bisa segera dicari tahu penyebabnya dan langkah pengobatan seperti apa yang harus diobati, apakah hanya memberikan obat stres seperti antidepresan atau konseling khusus.

Bahaya Stres jika Tidak Segera Diobati

Seperti yang sudah disebutkan tadi, stres pada perkembangannya tidak hanya menyebabkan gangguan mental, namun juga fisik. Beberapa kondisi yang mungkin terjadi jika stres tidak dapat dikelola dengan baik adalah:

  • Tekanan darah tinggi (hipertensi)
  • Komplikasi jantung
  • Gangguan tidur (insomnia)
  • Penurunan nafsu makan
  • Penurunan daya konsentrasi

Itu dia informasi perihal cara menghilangkan stres yang perlu Anda ketahui. Stres tidak bisa kita hindari, namun jangan biarkan stres mengganggu kehidupan Anda, ya. Semoga bermanfaat!


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi