Terbit: 23 October 2017
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Kita kini sedang hidup di jaman serba online. Bagaimana tidak, jika kita kita dulu berbelanja di swalayan atau pasar-pasar, kini kebanyakan orang memilih untuk membeli barang secara online baik itu melalui toko online atau media sosial. Hanya saja, sebuah pertanyaan pun muncul, apakah memungkinkan jika kita juga membeli resep obat secara online?

Beli Resep Obat Secara Online, Mungkinkah?

Tidak semua orang tinggal dekat dengan apotek atau toko obat. Banyak orang yang bahkan harus menempuh jarak berkilo-kilometer hanya demi mendapatkan obat saat sedang menderita penyakit tertentu. Beruntung, dengan adanya fitur Tebus Resep Obat yang ada di Farmaku.com, kita bisa membeli obat secara online dan tinggal menunggu obat ini datang ke rumah sebagaimana saat kita membeli pakaian, sepatu, dan barang-barang lainnya.

Meskipun mampu memudahkan banyak orang, banyak orang yang bertanya-tanya apakah tidak masalah jika kita memesan resep obat secara online. Bagaimana tidak, belakangan ini kita tentu pernah mendengar tentang penyalahgunaan beberapa jenis obat tertentu untuk bisa mendapatkan sensasi mabuk atau ngefly. Beruntung, hal ini ternyata bisa diatasi karena apoteker dari Farmaku.com bisa mendeteksi resep obat palsu dengan cara seperti sebagai berikut.

Mencermati perubahan resep
Pemalsuan resep obat yang paling umum dilakukan adalah berupa perubahan atau perbaikan pada resep dengan cara mencoret atau mengganti jenis obat. Biasanya, apoteker akan segera mengklarifikasi hal ini pada pasien untuk mengetahui masalah kesehatan apa yang mereka alami sehingga bisa memastikan apakah resep ini sesuai atau tidak.

Dosis yang tidak biasa
Jika resep obat yang dipesan memiliki dosis atau jumlah yang sangat tidak biasa, maka bisa jadi hal ini adalah penyalahgunaan obat yang harus segera diklarifikasi oleh pasien.

Bentuk fisik resep
Resep obat yang berasal dari instansi kesehatan negeri biasanya sudah ada bentuk fisik yang khas dan sulit untuk direplikasi, khususnya dalam hal ukuran, warna, dan kualitas kertas. Sementara itu, meskipun memiliki standar yang berbeda-beda, resep obat dari instansi kesehatan swasta juga bisa terlihat dari bentuk fisiknya yang tentu sangat baik dan tidak dibuat dengan asal-asalan.

Mengingat apoteker dari Farmaku.com sudah memiliki pengalaman untuk mengetahui resep obat yang asli atau palsu, maka kita juga tidak perlu khawatir akan pengalaman mereka dalam memberikan obat yang tepat bagi kebutuhan kesehatan kita. Tak perlu ragu lagi, kita hanya tinggal memesan obat di Farmaku.com dengan mengikuti resep mudah ini.

Melalui website
Kita hanya perlu masuk ke halaman login atau register jika belum pernah mendaftar sebagai member di website Farmaku.com. Setelah login, kita hanya perlu memasuki bagian tebus resep obat, mengunggah foto resep obat, memilih metode pembayaran, dan setelah membayarnya kita tinggal melakukan konfirmasi.

Melalui live chat
Farmaku.com juga memiliki fitur Live Chat yang akan memudahkan kita mendapatkan resep obat kapanpun kita mau. Cukup menekan ikon Live Chat di pojok kanan bawah website Farmaku.com. kita hanya perlu mengupload resep obat dan mengikuti tata-cara yang telah ditentukan.

Melalui WhatsApp
Jika kita tidak sempat membuka laman Farmaku.com, kita bisa dengan mudah mengunggah foto resep obat yang kita butuhkan dan mengirimkannya melalui aplikasi chatting WhatsApp ke nomor 0812 1600 1600.

Tak hanya mudah untuk dilakukan, membeli obat di Farmaku.com memberikan keuntungan lain berupa jaminan obat asli 100 persen. Tak hanya itu, kita juga akan mendapatkan obat dengan harga yang bersaing dan dikirim dengan sangat cepat setelah kita mengkonfirmasi pembayaran. Untuk membayar obat yang kita pesan, kita bisa menggunakan metode transfer, menggunakan ATM, memakai kartu kredit, atau membayarnya di minimarket Alfamart terdekat.

Dengan adanya Farmaku.com, membeli obat tidak akan merepotkan lagi, bukan?

cara-tebus-resep-dokter-farmaku


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi