Terbit: 18 September 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Salah satu organ yang paling penting bagi kesehatan tubuh adalah pankreas. Tanpa adanya pankreas, maka tubuh tidak akan mampu memproduksi beberapa enzim dan hormon yang sangat penting bagi proses pencernaan tubuh kita. Sayangnya, pankreas bisa saja mengalami kerusakan karena adanya penyakit tertentu atau gaya hidup yang buruk.

Begini Tanda Pankreas Sudah Rusak

Tanda dari kerusakan pankreas ini terkadang tidak begitu kentara. Hanya saja, jika kita mengalami masalah sakit perut atau perubahan buang air besar, ada baiknya kita mewaspadai masalah kesehatan ini.

Sakit perut memang tidak selalu menandakan adanya gangguan pada pankreas. Bisa jadi, sakit perut ini terkait dengan adanya gangguan pada lambung, usus, atau organ pencernaan lainnya. Hanya saja, jika sakit perut ini terus muncul berulang-ulang dan disertai dengan sensasi perut kembung terus-menerus, bisa jadi hal ini adalah tanda dari rusaknya organ pankreas.

Selain sakit perut, kita juga perlu mewaspadai gejala seperti mual-mual dan muntah. Saat pankreas mengalami kerusakan, maka enzim-enzim yang berfungsi dalam memecah nutrisi dalam makanan seperti lemak tidak berfungsi sehingga kita pun akan lebih mudah mengalami sensasi mual dan muntah.

Kerusakan pada pankreas juga bisa mengubah warna kotoran saat buang air besar. Hal ini disebabkan oleh tidak diproduksinya enzim pencernaan tertentu yang bisa mempengaruhi warna kotoran. Saat pankreas sudah rusak, maka warna kotoran cenderung lebih terang dan pucat.

Pankreas terkait dengan masalah diabetes mengingat organ inilah yang memproduksi insulin, hormon yang berfungsi untuk mengendalikan kadar gula darah. Jika hasil tes kesehatan menunjukkan peningkatan kadar gula darah dengan signifikan, ada baiknya kita mewaspadai kerusakan pankreas atau bahkan masalah diabetes.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi