Terbit: 7 February 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Tidak banyak memang, namun ada orang yang memilih untuk hidup melajang dan tidak mencari pasangan seumur hidupnya. Bahkan, mereka mengaku tidak ingin menjalani hidup yang terikat pernikahan. Sebenarnya, apakah hal ini wajar adanya?

Banyak Orang Sengaja Melajang dan Tidak Ingin Punya Pasangan, Apakah Hal Ini Wajar?

Sebuah penelitian terbaru yang hasilnya dipublikasikan dalam jurnal berjudul Social Psychological and Personality Science menyebutkan bahwa tidak ada yang salah dari keputusan untuk hidup sendiri dan tidak mencari pasangan. Menurut penelitian ini, kebahagiaan ternyata tidak selalu datang dari status hubungan dengan orang lain melainkan pada tujuan hidup seseorang.

Dalam penelitian yang melibatkan 4 ribu mahasiswa yang dibagi menjadi dua kelompok, yakni kelompok yang membutuhkan pasangan untuk berpacaran dan menikah dan kelompok yang memilih untuk menjauh dari konflik yang drama, ditemukan fakta bahwa apapun pilihan seseorang, asalkan memiliki tujuan dan arah hidup yang diinginkan, maka mereka tetap bisa mendapatkan kebahagiaan, baik itu dengan memiliki pasangan ataupun tidak.

Psikolog Yuthika Girme, Ph.D yangh berasal dari University of Auckland, Selandia Baru, menyebutkan bahwa tidak ada yang salah dengan memilih untuk hidup melajang. Memang, masih ada stigma negatif dari pilihan ini dan bahkan banyak orang yang menganggap orang-orang yang tidak memiliki pasangan sebagai orang yang menyedihkan dan kesepian. Padahal, dalam realitanya, banyak orang yang sengaja melajang tetap bisa bahagia dan puas dengan kehidupannya.

Sebagai contoh, ada sebuah penelitian yang bahkan membuktikan bahwa orang-orang yang sengaja melajang cenderung lebih berbahagia dan sejahtera jika dibandingkan dengan mereka yang berada dalam ikatan pernikahan. Bahkan, sebagian besar responden yang memilih untuk melajang mengaku lebih menikmati hubungan dengan sahabat dan keluarganya sehingga tidak pernah merasa kesepian atau sedih.

Hanya saja, bukan berarti pasangan yang menikah juga tidak bisa hidup berbahagia. Banyak orang yang mengaku bersyukur bisa menikmati momen-momen menakjubkan seperti menikah dengan orang yang dicinta, melihat kelahiran anak, dan menikmati momen-momen lainnya. Jadi, apapun pilihan Anda, ingin hidup melajang atau tidak, sama sekali tidak ada yang salah dengan pilihan tersebut.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi