Terbit: 10 May 2018 | Diperbarui: 21 October 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Banyak orang yang gemar mengonsumsi kopi susu. Berbeda dengan kopi yang cenderung pahit, kopi susu memiliki rasa yang lebih manis sehingga lebih cocok bagi lidah sebagian orang. Hanya saja, menurut pakar kesehatan, ada baiknya kita tidak sering-sering mengonsumsi kopi susu karena bisa memicu datangnya osteoporosis.

Suka Minum Kopi Susu? Waspada Osteoporosis

Menurut pakar kesehatan, kebiasaan minum kopi susu ternyata bisa membuat proses penyerapan kalsium tubuh terhambat. Padahal, di dalam susu terdapat banyak sekali kandungan kalsium yang dibutuhkan oleh tubuh. Hal ini disebabkan oleh sifat kopi yang memang mampu menghambat kalsium.

Jika kita gemar mengonsumsi minum kopi susu dan ditambah dengan menerapkan gaya hidup tidak sehat lain seperti gemar mengonsumsi alkohol, malas berolahraga, dan suka merokok, maka risiko untuk terkena masalah osteoporosis akan meningkat dengan signifikan.

Dampak lain yang bisa kita dapatkan jika suka minum kopi susu adalah memicu datangnya masalah karies gigi. Hal ini disebabkan oleh paparan laktosa yang ada dalam minuman tersebut yang bisa membuat bakteri di dalam mulut berkembang biak dengan pesat. Hal ini akan membuat tingkat keasaman pada mulut meningkat dan akhirnya memicu korosi pada enamel gigi yang berimbas pada datangnya masalah gigi berlubang.

Melihat adanya fakta ini, jangan terlalu sering mengonsumsi kopi susu. Selain itu, ada baiknya kita tidak mengonsumsi kopi dan susu dalam jarak yang terlalu dekat.

Pakar kesehatan juga menyebutkan bahwa selain susu, beberapa produk susu seperti keju dan yoghurt, atau makanan sehat layaknya kacang-kacangan, tahu, tempe, dan sayuran berwarna hijau juga sebaiknya rutin kita konsumsi demi mendapatkan asupan kalsium yang cukup. Selain itu, sering-seringlah berolahraga di pagi atau sore hari demi mendapatkan asupan vitamin D yang baik bagi kesehatan tulang dan gigi.


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi