Terbit: 2 February 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Sebagian besar masyarakat menganggap kalau rokok dengan logo mild di bungkusnya lebih aman karena mengandung tar lebih sedikit. Ternyata, rokok mild ini tidak lebih sehat dari rokok filter biasa atau rokok jenis kretek yang tidak memiliki penyaring sama sekali. Mengapa rokok mild tidak lebih baik dari rokok jenis lain? Begini penjelasannya.

Apakah Rokok Mild Lebih Aman dari Kretek?

Teknik pengisapan yang berbahaya
Rokok jenis mild dianggap mampu mengurangi kadar nikotin yang diserap oleh tubuh dan membuat efek buruk dari rodok bisa diperkecil. Anggapan itu sebenarnya salah karena saat mengisap rokok mild, teknik pengisapan yang dilakukan akan sedikit berbeda sehingga kadar nikotin yang diserap tetap sama.

Rokok mild biasanya diisap dengan lebih dalam dan panjang. Teknik pengisapan ini akan tetap memberikan tar yang besar. Efek yang diberikan sama saja sehingga risiko yang didapatkan tidak berubah.

Efek buruk rokok apa pun jenisnya
Mengisap rokok dengan kandungan tar rendah tidak akan membuat Anda jadi sehat atau risiko terkena penyakit kecil. Merokok tetap memberikan efek buruk bagi kesehatan apa pun bentuknya. Rokok filter biasa, rokok mild, rokok kretek, hingga rokok klobot sekali pun tidak baik untuk kesehatan paru-paru.

Cara terbaik untuk mengurangi dampak buruk dari rokok adalah dengan berhenti. Setelah berhenti merokok, organ di dalam tubuh bisa berjalan dengan lancar. Paru-paru jadi lebih sehat, wajah jadi lebih awet muda, dan tidur bisa berjalan dengan lancar.

Jangan gampang percaya dengan iklan-iklan rokok yang ada di media. Meski mereka menyebut mild atau risiko penyakitnya rendah, rokok tetaplah rokok. Kita memasukkan asap yang mendung radikal bebas ke dalam tubuh secara masif.

Jadi, apakah rokok mild lebih aman dari rokok kretek atau rokok jenis lainnya? Jawabannya adalah tidak.


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi