Terbit: 1 May 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Pria dikenal lebih jorok dan bau ketimbang wanita. Hal ini terjadi karena pria cenderung malas membersihkan tubuhnya hingga sempurna. Sementara itu kondisi hormon testosteron pada tubuh juga menyebabkan aroma tidak sedap kerap keluar sehingga beberapa pria suka menggunakan deodorant untuk mengatasinya.

5 Cara Mengontrol Bau Tubuh Tidak Sedap pada Pria

Nah, kalau Anda tidak ingin memiliki bau tubuh yang tidak sedap, coba lakukan beberapa cara di bawah ini.

1. Jangan mandi di bak

Kalau ingin bau badan tidak sedap hilang, jangan mandi di bak. Gunakan shower yang mengalirkan air dari atas ke bawah. Dengan shower semua kotoran akan langsung hilang dibawa oleh air. Kalau Anda pakai bak mandi, kotoran akan tetap di sana dan bisa saja menempel lagi di kulit. Membersihkan diri jadi sia-sia.

2. Mencukur rambut ketiak

Bau tidak sedap sering muncul dari ketiak. Kalau Anda ingin mendapatkan aroma tubuh yang segar, jangan lupa mencukur rambut ketiak. Mencukur rambut ketiak mengurangi kelembapan sehingga keringat tidak akan banyak muncul dan menyebabkan bakteri datang untuk menciptakan bau tidak sedap.

3. Jangan gunakan pakaian yang ketat

Pakaian yang ketat bisa membuat aroma tubuh jadi tidak sedap. Kondisi ini bisa terjadi karena tubuh jadi sering berkeringat. Selain itu, area di selangkangan juga jadi kerap basah dan menyebabkan bakteri muncul dan berkembang biak.

4. Bersihkan lapisan kulit mati

Lapisan kulit mati menyebabkan munculnya bau yang tidak sedap saat berkeringat. Untuk mengatasinya coba gosok kulit perlahan-lahan untuk membuat lapisan kulit matinya luncur dan pori-pori jadi terbuka.

5. Jauhi beberapa makanan

Beberapa makanan menyebabkan aroma tubuh pria jadi meningkat dan sedikit menyengat. Kalau ingin aroma tubuh tidak mengganggu sedikit kurang kopi dan juga makanan dengan banyak bawang putih.

Semoga bisa membantu Anda mengatasi masalah bau di tubuh.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi