Terbit: 6 April 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Memiliki tubuh tinggi bak seorang model mungkin menjadi impian sebagian besar wanita. Badan yang tinggi akan memberikan kesan menarik bagi yang melihatnya. Namun, tidak sedikit pula orang yang memiliki badan pendek, sehingga mereka akan merasa kurang percaya diri dan mungkin akan sedikit iri melihat orang lain memiliki badan lebih tinggi dari mereka.

3 Faktor yang Menyebabkan Seseorang Memiliki Badan Pendek

Photo Credit: woodleywonderworks

Jika Anda bertubuh pendek, Anda bisa mengubahnya tapi tidak secara instan. Caranya, Anda bisa berolahraga dan rajin meminum susu. Akan tetapi, tubuh pendek ternyata juga disebabkan oleh beberapa faktor. Anda bisa mengetahui beberapa faktor tersebut terlebih dahulu sebelum Anda melakukan tindakan untuk mengubahnya.

1. Kurangnya Nutrisi

Badan pendek juga bisa disebabkan oleh kurangnya nutrisi terutama kalsium pada makanan dan minuman yang Anda konsumsi sejak kecil. Kurangnya asupan kalsium juga akan menyebabkan Anda mengalami masalah tinggi badan. Untuk itu, perhatikan makanan dan minuman yang Anda konsumsi setiap hari. Cobalah untuk mengonsumsi susu tinggi kalsium yang baik untuk pertumbuhan.

2. Kurang Olahraga

Faktor yang kedua adalah kurangnya olahraga. Seperti yang Anda ketahui bahwa olahraga sangat baik untuk kesehatan dan kebugaran tubuh. Selain itu, olahraga juga baik untuk pertumbuhan. Ada beberapa jenis olahraga yang bisa Anda lakukan untuk menambah tinggi badan seperti berenang, lompat tali, basket, dan masih banyak jenis olahraga lainnya. Jika Anda masih malas untuk berolahraga, cobalah untuk menghilangkan rasa malas tersebut dan mulailah untuk rajin berolahraga agar bentuk tubuh dan tinggi badan yang Anda inginkan bisa Anda dapatkan.

3. Keturunan atau Genetik

Selain kurangnya asupan nutrisi dan olahraga, ternyata keturunan atau genetik juga menjadi faktor yang paling penting untuk menentukan tinggi badan seseorang. Jika salah satu dari orangtua Anda memiliki badan pendek, bisa jadi Anda mewarisi gen salah satu dari mereka yang biasa disebut dengan HMGA 2. Badan pendek karena faktor keturunan mungkin akan lebih susah diperbaiki daripada badan pendek karena kurangnya asupan nutrisi dan olahraga. Namun Anda jangan khawatir, tetaplah berusaha dan berolahragalah secara rutin.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi