Terbit: 20 March 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Jika kita membicarakan tentang kesehatan tubuh, seringkali kita lebih mementingkan kesehatan organ-organ tubuh layaknya organ kardiovaskular, organ pernafasan, organ pencernaan, dan lain sebagainya. Padahal, selain organ-organ tubuh, ada banyak hormon yang juga bisa berpengaruh besar pada normalnya aktifitas harian tubuh dan juga kesehatan secera keseluruhan. Bagi kaum wanita sendiri, hormon bisa berpengaruh besar pada kehamilan, masa menstruasi, atau bahkan kehamilan. Berikut adalah tiga jenis hormon yang sangat penting bagi kesehatan tubuh wanita.

Wanita Harus Memperhatikan Hormon Penting Ini

Hormon yang paling identik bagi kaum wanita adalah hormon estrogen. Hormon estrogen sendiri akan memiliki jumlah yang cukup besar daam tubuh wanita saat mengalami fase pubertas dan pada akhirnya akan menurun sedikit demi sedikit hingga wanita mencapai fase menopause. Tanpa adanya keseimbangan hormon estrogen, maka wanita memiliki masalah dalam siklus menstruasinya. Banyak kasus dimana wanita yang tidak memiliki keseimbangan hormon estrogen akhirnya mendapatkan sindrom premenstruasi yang sangat menyiksa. Sayangnya, andai hormon estrogen terlalu banyak di dalam tubuh, wanita juga mengalami resiko terkena kanker payudara atau masalah endometriosis.

Hormon lain yang sangat penting bagi tubuh wanita namun sering diidentikkan sebagai hormon pria adalah hormon testosteron. Meskipun jumlahnya sangat sedikit bagi kaum wanita, hormon ini harus menjaga kadarnya sesuai dengan siklus menstruasi. Wanita akan mendapatkan energi harian yang dibutuhkan untuk beraktifitas melalui adanya hormon ini. Selain itu, libido dan juga suasana hati juga dipengaruhi oleh adanya hormon testosteron dalam tubuh.

Hormon progesteron juga sangat penting bagi kesehatan wanita. Fungsinya adalah penjaga keseimbangan hormon estrogen dalam tubuh. Saat hormon estrogen naik, maka hormon progesteron akan cenderung turun, dan begitu pula sebaiknya. Kedua hormon ini saling berkaitan untuk membuat tubuh wanita siap mengalami pembuahan, siklus menstruasi, hingga kehamilan. Jika wanita mengalami ketidakseimbangan hormon ini, maka wanita beresiko mengalami insomnia atau kecemasan akut.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi