Terbit: 17 August 2016 | Diperbarui: 27 April 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Ajang Olimpiade Rio 2016 telah menyita dunia pemberitaan nasional dan internasional dalam belakangan minggu terakhir. Salah satu jenis olahraga yang cukup banyak menyita perhatian adalah berenang dimana di ajang berenang untuk perempuan, bahkan telah tercipta beberapa rekor dunia baru. Sebuah pertanyaan pun menarik, tentu tidak semua wanita yang berlaga di ajang olimpiade ini sedang dalam kondisi terbebas dari fase menstruasi bukan? Pasti ada kemungkinan wanita yang berlaga di dalam fase menstruasi. Apakah memang tidak masalah bagi wanita yang sedang menstruasi untuk berenang?

Mungkinkah Berenang Saat Menstruasi?

Pakar kesehatan menyebutkan jika fase mentruasi sama sekali tidak menjadi penghalang bagi kaum hawa yang ingin ebrenang. Bahkan, berenang disebut-sebut sebagai salah satu cara terbaik untuk mengurangi kram perut dan membuat mood wanita menjadi lebih baik selama fase menstruasi. Hanya saja, agar kita tidak mengotori kolam renang, kita tentu sebaiknya memakai tampon terlebih dahulu untuk menghindari “kebocoran”. Pembalut sama sekali tidak dianjurkan karena tidak akan memberikan sumbatan yang maksimal layaknya jika kita memakai tampon. Hanya saja, ingatlah bahwa tampon hanya bisa dipakai selama beberapa jam saja, apalagi jika kita pakai untuk berenang. Hal ini berarti, jika kita termasuk orang yang suka berenang dalam waktu yang lama, kita harus membawa tampon cadangan.

Untuk menghindari kebocoran yang menjijikkan selama berenang, kita bisa memakai baju renang yang berwarna lebih gelap sekaligus memakai celana pendek alih-alih bikini. Celana pendek diyakini akan memberikan perlindungan lebih baik untuk mencegah kebocoran, apalagi jika celana ini tidak terlalu longgar dan pas dengan bentuk tubuh.

Berenang saat menstruasi juga harus dilakukan lebih tenang dan jangan terlalu sering melakukan gerakan yang ekstrim. Tak hanya itu, berenanglah dengan santai dan tidak perlu sering mengecek bagian belakang tubuh karena asalkan kita sudah memakai tampon, maka kita sudah terlindungi dengan baik saat berenang.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi