Terbit: 27 July 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Celana dalam merupakan pakaian dalam yang biasa dikenakan sebelum memakai celana ataupun pakaian luar lainnya. Celana dalam sendiri berfungsi untuk membungkus area intim, baik pria dan wanita. Namun, yang paling sensitif adalah bagi wanita. Sebab, penggunaan celana dalambisa mengurangi risiko infeksi dari luka akibat terkena gesekan.

Jenis Celana Dalam yang Bisa Menyebabkan Infeksi Pada Miss V

Melihat fungsi celana dalam yang sangat penting, maka tak heran jika celana dalam selalu dimiliki oleh setiap wanita. Model dan jenis celana dalam saat ini cukup beragam. Namun, tahukah Anda bahwa ada jenis celana dalam yang ternyata bisa memicu terjadinya infeksi pada miss V?

Jenis celana dalam pertama yang dapat memicu infeksi serius pada miss V adalah lingerie. Anda tentu tahu seperti apa jenis celana ini. Lingerie merupakan salah satu celana dalam yang bisa dikatakan sangat seksi. Pasalnya, jenis celana dalam ini memiliki ukuran yang sangat ketat dan hanya menutupi bagian depan saja. Sehingga, banyak wanita yang menyukai jenis celana dalam ini.

Akan tetapi, terlalu sering memakai celana dalam lingerie tidak baik untuk kesehatan miss V. Hal ini dibenarkan oleh ahli ginekologi yang menyarankan untuk tidak memakai lingerie. Alasannya, lingerie yang memiliki ukuran cukup ketat jika dikenakan terlalu sering dapat memicu infeksi kelamin dikarenakan miss V kurang bernapas.

Selain itu, memakai celana sempit juga bisa menghalangi oksigen masuk ke dalam miss V. Akibatnya, bakteri baik yang ada di dalam miss V. Seperti yang Anda tahu bahwa bakteri baik tersebut berfungsi untuk melindungi miss V dari berbagai penyakit.

Tidak hanya jenis celana dalam lingerie, celana dalam thong juga bisa memicu infeksi pada miss V. Celana dalam thong dengan bentuk minim sehingga tidak menutupi miss V secara menyeluruh. Akibatnya, kemungkinan besar bakteri jahat akan masuk dan menyebabkan infeksi saluran kemih.

Sebaiknya, kenakan celama dalam biasa yang terbuat dari bahan katun karena bisa menyerap keringat dengan mudah. Selain itu, celana dalam berbahan sutera yang longgar juga bisa mendukung aktivitas Anda agar bisa lebih leluasa.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi