Terbit: 23 June 2018 | Diperbarui: 6 June 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Demam Piala Dunia masih mewabah di berbagai negara, termasuk Indonesia. Banyak orang yang rela menonton televisi berjam-jam lamanya demi menonton pertandingan sepak bola berkualitas dari kompetisi empat tahunan ini. Hanya saja, pakar kesehatan menyebutkan bahwa ada baiknya kita tidak sembarangan saat menonton pertandingan sepak bola Piala Dunia demi menjaga kesehatan tubuh.

Jangan Menonton Piala Dunia di Ruangan Gelap

Hal pertama yang harus kita perhatikan saat melihat pertandingan sepak bola di televisi adalah sering berdiri, berjalan kaki, atau melakukan peregangan setiap beberapa jam sekali demi mencegah tubuh duduk dan tidak bergerak terlalu lama. Sebagaimana kita ketahui, duduk terlalu lama bisa memicu kenaikan berat badan atau bahkan penggumpalan darah.

Hal lain yang harus kita perhatikan saat menonton pertandingan sepak bola Piala Dunia adalah dengan selalu menontonnya di ruangan yang terang. Meskipun pertandingan berlangsung di larut malam atau dini hari, jangan menontonnya di ruangan yang gelap karena bisa membuat mata kelelahan akibat bekerja dengan terlalu keras.

Menonton televisi di ruangan yang terlalu gelap juga bisa memberikan efek kesehatan seperti mata berair, terasa pegal, iritasi ringan, hingga pandangan yang menjadi lebih buram. Bahkan, jika kita kerap melakukannya dalam jangka panjang, bisa jadi kualitas penglihatan kita akan menurun dengan signifikan.

Melihat adanya fakta ini, pastikan untuk menyalakan lampu saat menonton pertandingan sepak bola. Meskipun cahaya layar televisi sudah cukup terang dan jelas untuk kita lihat, kita masih membutuhkan ruangan yang terang demi menjaga kesehatan mata.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi