Terbit: 10 November 2014 | Diperbarui: 26 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Berbicara mengenai kanker payudara, tentu saja hal ini tidaak terlepas dari dunia wanita. Karena sangat jarang pria menderita kanker payudara dibanding wanita. Untuk itulah, sebagai wanita anda harus selalu memperhatikan kesehatan anda sehingga terhindar dari yang namanya kanker payudara.

Medullary carcinoma payudara merupakan bentuk kanker payudara invasif yang jarang terjadi. Kanker ini merupakan satu jenis dari invasive ductal carcinoma (IDC) Nama medullary diambil dari warnanya yang mendekati warna jaringan otak yang disebut medulla. Berawal di saluran susu, sel kanker yang besar terlihat sangat berbeda dengan sel normal dan sehat. Sel medullary carcinoma menderung membuat batas yang jelas antara tumor dengan jaringan sehat di sekitarnya.  Tumor medullary carcinoma terlihat jelas pada hasil mamografi.

Kanker payudara jenis ini jarang terjadi dan hanya ditemukan sekitar 3% sampai 5% dari kanker payudara yang terdiagnosis. Sangat sulit membedakan antara medullary carcinoma dengan IDC, sehingga biasanya pada kasus ini pasien akan ditangani sebagaimana pasien IDC.

Tanda-tanda terkena medullary carcinoma

Penyakit ini berbeda dari jenis penyakit kanker paudara lainnya, dimana pada umunya penyakit kanker payudara sering kali di tandai dengan munculnya benjolan pada payudara penderita. Namun, untuk jenis kanker payudara ini, benjolan tidak selalu muncul kependerita, akan tetapi penderita akan mengalami penemabalan pada area dari jaringan payudara dan spongy (seperti spon). Sehingga tidak heran jika jenis kanker ini sering kali menyebabkan timbulnya pembengkakan dari dalam payudara.

Diagnosis

Pada hasil mammogram, kanker payudara jenis medullary carcinoma dapat terlihat dengan jelas. Batas tumor dan jaringan sehat jelas terlihat . Jika masih meragukan, pemeriksaan USG dapat dilakukan. Jika perlu biopsy bedah (dengan mengambil sebagian jaringan tumor dengan operasi) ataupun  stereotactic breast biopsy yang akan memberikan diagnosis yang lebih kuat dan meyakinkan.

Apa itu stereotactic core needle biopsy?

Merupakan jenis salah satu metode core needle biopsy dengan mammogram sebagai panduan bagi alat beserta jarum untuk mengambil contoh jaringan tumor, pasien akan tidur tengkurap di atas meja periksa dengan salah satu payudara di posisikan pada lubang yang ada pada meja. Posisi meja periksa lebih tinggi dari petugas radiology yang akan  melakukan biopsy. Payudara akan ditekan diantara dua plat saat mammogram membuat gambar, sehingga petugas akan melihat pada layar monitor dan mengetahui posisi tumor di dalam payudara secara pasti. Sayatan kecil sekitar 0.5 cm dibuat untuk memudahkan masuk dan keluarnya jarum saat biopsy dilakukan. Contoh jaringan inti kanker yang didapat akan dikirm ke laboratorium patologi untuk diperiksa lebih lanjut.

Tingkat kesembuhan

Medullary carcinoma cenderung berkembang cepat, tapi biasanya tidak menyebar ke pembuluh limfe seperti halnya tipe lain dari kanker payudara invasif. Setelah pengobatan, tingkat bertahan hidup penderita pada tahun pertama sekitar 92%.

Penanganan

Di banyak kasus, medullay carcinoma berhasil ditangani dengan baik. Meskipun tumor menjadi besar dan terkadang menyebar (metastasize), respon pengobatan yang diterima pasien rata-rata baik.

Penanganan yang dapat dilakukan meliputi :

  • Lumpectomy
  • Mastectomy
  • Chemotherapy
  • Radiation
  • Hormone Therapy

DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi