Terbit: 2 March 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Diet vegan erat kaitannya dengan terciptanya kondisi tubuh yang sehat dan jauh dari berbagai penyakit. Hal itu tentu akan kita rasakan jika kita menerapkan diet vegan dengan cara dan perhitungan kebutuhan masing-masing zat gizi dengan tepat.

Hati-hati, Zat Gizi Ini yang Sering Kurang Terpenuhi pada Diet Vegetarian

Perhitungan kebutuhan zat gizi harus diimbangi dengan pemenuhan dari pemilihan bahan makanan yang tepat pula. Hal ini tentu membutuhkan perhatian lebih karena jika tidak, bisa jadi tubuh kita malah mengalami kekurangan zat gizi.

Bahan makanan dari sumber hewani seperti daging, unggas, ikan serta produk olahannya, adalah bahan makanan yang tidak dianjurkan dalam penerapan diet vegan. Namun kita tentu tidak dapat memungkiri bahwa ada beberapa zat gizi yang hanya bisa diperoleh dari bahan makanan sumber hewani saja.

Selain itu dalam berbagai buku sumber dan pedoman kesehatan gizi disebutkan bahwa beberapa zat gizi memiliki ketesediaan biologik yang lebih baik jika diperoleh dari bahan makanan hewani dibandingkan dengan bahan makanan nabati.

Maka kita harus memahami zat gizi apa saja yang perlu kita perhatikan asupannya agar kebutuhan gizi tetap terpenuhi. Beberapa jenis zat gizi yang harus diperhatikan kebutuhannya adalah:

    • Protein

Seperti yang telah disebutkan diatas tentang ketersediaan biologik, protein lebih baik penyerapannya pada bahan makanan hewani dibandingkan dengan nabati. Maka dari itu pemilihan makanan sumber protein pada diet vegan harus dipilih yang kaya protein seperti tempe, tahu, kacang hijau dan kacang tanah.

    • Zat besi

Asupan zat besi pada tubuh juga lebih baik penyerapannya dari bahan makanan protein hewani. Maka dari itu jumlah asupan makanan kaya zat besi dari sayuran dan kacang-kacangan harus lebih banyak pada diet vegan. Contohnya kacang kedelai utuh (bukan tempe), kacang hijau dan bayam.

    • Kalsium

Sumber bahan makanan kaya kalsium umumnya diperoleh dari bahan makanan hewani seperti susu atau ikan teri. Maka dari itu pada penerapan diet vegan asupan kalsium harus terpenuhi dari bahan makanan seperti bayam dan kacang kedelai utuh.

Ketiga jenisz zat gizi diatas kerap kurang tercukupi kebutuhannya pada diet vegan. Dengan memahami jenis zat gizi dan bahan makanan pengganti yang kaya akan zat gizi tersebut maka manfaat dari diet vegan dapat kita rasakan dengan maksimal.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi