Terbit: 10 August 2018 | Diperbarui: 21 January 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Salah satu masalah kesehatan yang sangat merepotkan adalah wasir. Bagaimana tidak, penyakit ini akan membuat penderitanya tidak nyaman untuk duduk dan melakukan aktivitas lainnya. Dalam banyak kasus, wasir bahkan bisa sampai memicu perdarahan saat buang air besar.

Tips Agar Wasir Tidak Bertambah Parah

Wasir atau ambeien adalah kondisi dimana pembuluh darah vena yang ada di sekitar anus mengalami peradangan parah. Biasanya, wasir yang diderita adalah wasir luar yang membuat bagian di sekitar anus membenjol dan disertai dengan rasa nyeri atau gatal-gatal. Agar tidak sampai bertambah parah dan memicu perdarahan, ada baiknya penderita wasir harus lebih rajin mengonsumsi makanan berserat dan memperbanyak asupan air minum.

Dengan rajin mengonsumsi makanan berserat dan mencukupi kebutuhan air setiap hari, maka tinja tidak akan menjadi keras dan cenderung lebih lembek. Hal ini akan menurunkan tekanan pada anus dan wasir, khususnya saat buang air besar. Jika sampai mengalami perdarahan, penderita wasir juga sangat disarankan untuk mengonsumsi suplemen serat atau menambah makanan tinggi serat seperti buah, sayur, biji-bijian, dan gandum.

Saat buang air besar, penderita wasir juga sebaiknya tidak memaksakan diri untuk mengejan dengan kuat meski kotoran belum bisa keluar. Cobalah untuk santai menunggu gerak peristaltik usus mengeluarkan kotoran dengan alami. Hal ini bisa mencegah wasir menegang atau mengalami pembengkakan. Penderita wasir juga sebaiknya tidak menunda keinginan buang air besar karena jika sampai menundanya, besar kemungkinan kotoran akan mengeras dan bisa memicu wasir menjadi tegang.

Agar buang air besar lancar dan tidak membuat wasir menjadi semakin parah, penderitanya harus rajin berolahraga 20-30 menit setiap hari. Dengan berolahraga, gerakan usus akan semakin lancar sehingga kotoran akan lebih mudah untuk dikeluarkan. Selain itu, penderita wasir sangat disarankan memakai obat oles demi menurunkan rasa nyeri pada wasir.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi