Terbit: 11 September 2017 | Diperbarui: 15 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Kebanyakan orang menganggap ambeien atau wasir sebagai penyakit yang biasanya diderita oleh orang tua. Padahal, dalam realitanya, ambeien kini juga banyak menyerang mereka yang berusia muda, termasuk yang di bawah usia 30 tahun. Berikut adalah berbagai penyebab ambeien yang terjadi di usia muda.

Anak Muda Kini Semakin Rentan Terkena Wasir

Kehamilan
Tahukah anda jika ibu hamil ternyata lebih beresiko terkena wasir atau ambeien? Proses kelahiran yang membuat wanita mengejan sangat keras ini juga bisa memicu masalah kesehatan ini. Namun, yang menarik adalah, kondisi ambeien ini bisa kembali membaik setelah proses persalinan usai.

Konstipasi
Kebiasaan untuk buang air besar dengan mengejan berlebihan akibat dari mengalami konstipasi ternyata bisa memicu pembengkakan pada bagian anus dan akhirnya menyebabkan wasir.

Faktor genetik
Banyak orang yang tidak menyadari adanya peran genetik yang ternyata bisa meningkatkan resiko seseorang untuk terkena ambeien. Jika orang tua memiliki masalah kesehatan ini, maka kita juga lebih beresiko untuk terkena masalah kesehatan yang sama.

Gaya hidup yang tidak sehat
Masyarakat modern, khususnya para anak muda, cenderung lebih sering mengkonsumsi makanan yang tidak sehat layaknya yang kaya akan kandungan lemak namun semakin jarang mengkonsumsi asupan serat. Hal ini bisa memicu masalah ketidaklancaran pencernaan dan susah buang air besar. Padahal, susah buang air besar adalah pemicu utama dari ambeien.

Demi mencegah datangnya masalah kesehatan ini, pakar kesehatan menyarankan kita untuk mengkonsumsi makanan yang kaya serat, banyak minum air putih, banyak bergerak, dan rajin berolahraga.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi