Terbit: 7 December 2015
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Daun kemangi sangatlah mudah ditemui di berbagai restoran sebagai salah satu lalapan yang sangat digemari banyak masyarakat. Disamping digemari oleh masyarakat, daun kemangi juga kerap dijadikan sebagai sabun cuci tangan setelah memakan masakan pedas. Apakah fungsi daun kemangi hanya berkaitan dengan dunia kuliner? Ternyata tidak, banyak masyarakat yang meyakini bahwa daun kemangi sangat efektif untuk bau badan semakin berkurang. Bahkan, penelitian terbaru justru menunjukkan bahwa dau kemangi ternyata sangat baik bagi kesehatan, khususnya jika kita konsumsi.

Daun Kemangi Ternyata Sangat Baik Bagi Kesehatan

Daun kemangi ternyata memiliki kandungan beta karoten yang cukup tinggi. Hal ini berarti jika kita mengkonsumsi daun kemangi, maka kita akan memiliki sistem kekebalan tubuh yang jauh lebih baik. Disamping itu, kandungan beta karoten juga bisa memperbaiki sel tubuh yang rusak. Disamping kandungan beta karoten, daun kemangi ternyata memiliki kandungan baik lainnya berupa zat arginin dan juga magnesium. Kedua jenis zat ini dikenal sangat baik dalam melindungi organ jantung mengingat jantung ternyata sangat membutuhkan kedua zat mineral ini untuk bekerja dengan normal. Mineral magnesium sendiri dapat membuat jantung bekerja dengan lebih rileks. Dengan jantung yang normal dan cenderung rileks, aliran darah pada pembuluh darah pun akan menjadi lancar dan tidak ada hambatan yang berarti.

Kandungan daun kemangi lain yang sangat baik bagi tubuh kita adalah kandungan kalium dan juga fosfor. Jika anak-anak rajin mengkonsumsi daun kemangi, maka perkembangan tulangnya pun akan jauh lebih baik. Disamping itu, kandungan kalium dan fosfor pada daun kemangi akan membantu orang dewasa unutk mencegah pengeroposan tulang di masa tua. Beberapa penyakit ringan layaknya panu dan sariawan juga dapat diobati dengan daun kemangi. Campuran daun kemangi dan kapur sirih bisa dijadikan obat panu oles yang sangat efektif, sementara itu, daun kemangi yang dikunyah cukup lama juga dapat mengobati sariawan yang menyiksa.

Dari banyak kebaikan daun kemangi, kemampuannya yang sangat dikenal adalah dalam meningkatkan kualitas sperma juga dapat membuat kualitas hubungan suami-istri menjadi sangat baik. Dengan banyak sekali manfaat yang bisa kita dapatkan dari daun kemangi, maka mulai sekang kita tentu akan rajin menyantap lalapan, bukan?


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi