DokterSehat.Com- Kebanyakan orang melakukan yoga di dalam rumah atau di kelas khusus yoga, namun, wanita ini justru dengan santai melakukan olahraga ini di tengah-tengah penerbangan. Para penumpang lain pun terheran-heran dengan apa yang dilakukan wanita ini dan bahkan ada yang sampai merekam aksinya.

Photo Source: news.co.au
Dikutip dari News.com.au, wanita ini memakai headphone di kepalanya agar bisa mendengarkan musik yang tepat dan memakai celana legging yang memang sangat nyaman untuk dipakai beryoga. Ia menggunakan selasar di antara bangku penumpang untuk melakukan rutinitas olahraganya. Meskipun tidak terlalu luas, tempat ini sepertinya bisa Ia maksimalkan untuk melakukan beberapa gerakan yang cukup sulit.
Setelah aktifitas yoganya berakhir, wanita yang tidak disebutkan namanya ini kemudian kembali ke bangkunya. Dua pramugari yang dekat dengan sang wanita pun tersenyum seperti menikmati apa yang baru saja mereka lihat.
Video yang kemudian diunggah oleh salah satu penumpang pesawat ini kemudian viral di media sosial. Banyak orang yang berkomentar positif pada video ini. Khususnya bagi mereka yang kerap mengalami masalah pegal-pegal dan membutuhkan peregangan saat melakukan penerbangan panjang. Selain itu, ada yang menyebut duduk terlalu lama di bangku pesawat bisa memicu trombosis vena dalam yang berbahaya.
Salah seorang warganet bernama Samantha Schneider menyebutkan bahwa meskipun terlihat seperti mencari perhatian, dalam realitanya banyak orang yang mengalami kram gara-gara penerbangan panjang dan membutuhkan peregangan. Mungkin wanita ini memang harus melakukannya demi kesehatannya.
Namun, ada pula warganet yang menganggap hal ini kurang sopan untuk dilakukan karena bisa saja mengganggu lalu lalang penumpang lain yang ingin ke toilet.
Kalau Sobat Sehat suka melakukan olahraga yoga tidak?