Terbit: 28 October 2019 | Diperbarui: 29 September 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Seorang suami dengan tega menjual salah satu ginjal dari istrinya sendiri. Yang lebih mengejutkan, sang istri bahkan sampai tidak tahu jika salah satu ginjalnya telah lenyap dari tubuhnya. Bagaimana kasus yang sangat aneh ini bisa terjadi?

Kejam, Suami Jual Salah Satu Ginjal Istrinya!

Suami Menjual Salah Satu Ginjal Istrinya

Situs Washington Post menyebut kasus ini terjadi di India. Sang istri yang malang ini bernama Rita Sarkar. Sebelumnya, Rita mengalami sensasi perut yang sangat tajam pada bagian perut. Ia kemudian meminta suaminya mengantarnya ke rumah sakit yang ada di kota Kolkata. Saat itu, dokter menyebut Rita harus menjalani operasi karena mengalami peradangan usus buntu yang sangat parah.

Sehari setelah tiba di rumah sakit, Rita melakukan operasi ini. Anehnya, suaminya berpesan kepadanya agar tidak memberitahu soal ini kepada siapapun. Rita menuruti hal ini karena berpikir jika suaminya tidak ingin membuat keluarganya khawatir.

Rita kemudian pulih dan kondisinya membaik, namun beberapa bulan usai operasi ini, Rita kembali mengalami nyeri luar biasa yang bisa dirasakan hingga ke punggung bagian bawah. Berbeda dengan sebelumnya, sang suami justru menolak mengantarkannya ke rumah sakit. Rita kemudian meminta saudaranya untuk memeriksakan kondisi kesehatannya di rumah sakit yang berbeda dari sebelumnya.

Saat diperiksa oleh dokter, Rita sangat terkejut saat tahu bahwa ginjal kanannya sudah lenyap. Bahkan, ginjal kirinya sudah terkena infeksi. Keluarga Rita kemudian melaporkan kasus ini ke polisi dan akhirnya menangkap suami Rita, Biswajit karena tuduhan menjual salah satu ginjal milik Rita.

Usut punya usut, ternyata Biswajit tega melakukannya akibat permintaan mas kawin saat mereka menikah dulu yang dianggap masih kurang. Ginjal ini dijual ke seorang pengusaha lain di India.

Belum jelas nasib Rita dengan satu ginjal yang terinfeksi. Satu hal yang pasti, Biswajit kini harus mendekam di tahanan akibat tindakan tidak terpujinya.

Dampak Hidup dengan Satu Ginjal

Ada sebagian orang yang mengambil keputusan nekat dengan menjual ginjalnya demi mengatasi masalah ekonomi yang sedang menghimpit. Hal ini disebabkan oleh harga ginjal yang bisa mencapai ratusan juta rupiah. Selain itu, banyak orang yang menganggap manusia masih bisa hidup hanya dengan satu ginjal.

Memang benar bahwa manusia bisa hidup dengan satu ginjal saja, namun bukan berarti orang-orang dengan satu ginjal bisa hidup dengan normal. Mereka bisa mengalami efek samping memiliki satu ginjal. Bahkan, ada yang mudah jatuh sakit dan tidak lagi bisa melakukan aktivitas sehari-hari dengan normal akibat hal ini.

Fungsi ginjal untuk mengendalikan cairan tubuh, menyaring darah, hingga membuang berbagai racun dan zat sisa yang sebelumnya dibagi menjadi dua kini hanya bisa dilakukan oleh satu ginjal. Hal ini berarti, satu ginjal ini akan bekerja dengan jauh lebih keras dari sebelumnya dan rentan mengalami kerusakan.

Bisa jadi hal ini akan berujung menjadi gagal ginjal yang berpotensi mematikan. Pengidap masalah kesehatan ini tentu harus menjalani cuci darah secara rutin hanya demi bertahan hidup.

Orang yang hanya memiliki satu ginjal juga harus mengubah pola makannya dengan lebih cermat. Jika tidak, bisa jadi ginjal akan terbebani kinerjanya dan bisa lebih mudah rusak. Mereka juga tidak bisa lagi sembarangan melakukan aktivitas fisik dan berolahraga karena hal ini juga berpotensi menyebabkan ginjal yang hanya tinggal satu mengalami kerusakan.

 

Sumber:

  1. Doshi, Vidhi. 2018. Indian man arrested after allegedly selling wife’s kidney, which she didn’t even know was gone. com/news/morning-mix/wp/2018/02/08/husband-charged-with-selling-wifes-kidney-which-she-didnt-even-know-was-gone/. (Diakses pada 28 Oktober 2019).

DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi