DokterSehat.Com- Dirar Abohoy, pria berusia 32 tahun dari Ethiopia ini sangatlah berbeda dari orang pada umumnya. Ia kini lebih nyaman untuk berjalan dengan tangannya, bukannya kaki. Setelah melatih kemampuan berjalan dengan tangannya selama bertahun-tahun sejak anak-anak, Dirar kini bisa mendaki gunung atau melakukan aksi lainnya dengan kaki di atas.

Photo Source: BBC/Oddity Central
Dilansir dari Oddity Central, Dirar yang berasal dari Tigray, Ethiopia Utara ini sejak kecil suka dengan film aksi dari Amerika dan China. Yang tidak Ia ketahui adalah, setiap film memiliki proses editing yang membuat pemerannya bisa melakukan aksi seperti berjalan dengan tangan. Ia kerap melatih dirinya sendiri agar terlihat seperti pemeran film yang melakukan aksi berjalan dengan tangan ini.
Karena ingin menguasai kemampuan yang tidak biasa ini, Dirar pun terus melatihnya tiga jam setiap pagi dan tiga jam lainnya di malam hari sejak kecil. Ia pun bertekad untuk memecahkan rekor dunia dengan kemampuannya ini.
Berkat latihan rutinnya, Dirar kini benar-benar menguasai teknik berjalan yang cenderung sulit untuk dilakukan oleh banyak orang ini. Dirar bahkan bisa melakukan hal lain saat melakukannya seperti menarik mobil, mendaki dan menuruni gunung di sekitar kota tempat tinggalnya, atau bahkan menggendong orang di punggungnya.
Video Dirar yang sedang berjalan dengan kakinya belakangan ini viral di media sosial. Sebagian warganet kagum dengan kemampuan Dirar, namun sebagian lainnya menyayangkan pilihan Dirar yang tidak memaksimalkan kakinya yang sebenarnya masih dalam kondisi sehat dan menganggapnya tidak benar-benar memanfaatkan tangannya untuk hal-hal lainnya.
Kalau Sobat Sehat bisa tidak melakukan aksi berjalan dengan tangan sebagaimana yang dilakukan oleh Dirar?