DokterSehat.Com- Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau yang dikenal luas sebagai Ahok hari ini, Kamis 24 Januari 2018 bebas dari masa tahanan yang berlangsung selama hampir dua tahun. Saat keluar, terlihat jelas pria asal Belitung ini jauh lebih sehat dan bugar. Usut punya usut, Ahok ternyata menerapkan gaya hidup sehat di tahanan.

Gaya hidup sehat ala Ahok
Djarot Saiful Hidayat, mantan Wakil Gubernur Jakarta yang juga sahabat dari Ahok menyebut rekannya bahkan terlihat lebih berotot tatkala dulu menjenguknya. Ternyata, selama di tahanan Ahok semakin rajin berolahraga.
“Pak Ahok sekarang lebih berotot, rajin olahraga dia,” ucap Djarot saat menjenguk Ahok di Mako Brimob pada pertengahan Desember 2018.
Sementara itu, kakak angkat Ahok, Nana Riwayatie menyebut adiknya juga mulai menurunkan asupan makan nasi meskipun masih sesekali mengonsumsi nasi tim dan nasi uduk. Berkat berbagai hal inilah lingkar pinggang Ahok terlihat semakin mengecil.
Beberapa tips hidup sehat yang dicontohkan Ahok
Tatkala masih menjadi istri Ahok, Veronica Tan menyebut suaminya memang sering menerapkan gaya hidup sehat. Hal ini berpengaruh besar pada kondisi kesehatannya secara keseluruhan.
Berikut adalah beberapa gaya hidup Ahok yang patut untuk kita tiru.
-
Rutin sarapan
Sarapan adalah waktu makan yang paling penting bagi kesehatan. Selain itu, dengan rutin mengonsumsi sarapan sehat, maka kita pun akan lebih baik dalam menjaga berat badan tetap ideal. Ahok termasuk dalam orang yang rutin melakukan sarapan setiap hari. Hanya saja, saat sarapan Ahok menghindari gorengan. Ia justru lebih memilih untuk memperbanyak minum air putih dan buah-buahan sebagai pencuci mulut saat sarapan.
-
Pasrah
Pasrah bukan berarti tidak melakukan apa-apa. Ahok yang dikenal pekerja keras dan memiliki watak yang keras tentu rentan terkena stres, termasuk di dalam tahanan. Hanya saja dengan pasrah dan berserah kepada Tuhan, maka Ahok akan merasa lebih tenang dan aman. Hal ini akan berpengaruh besar bagi kondisi kesehatan mental dan akhirnya menurunkan risiko terkena peradangan.
-
Rajin berolahraga pagi
Sebagaimana disebutkan sebelumnya, Ahok semakin rajin berolahraga tatkala berada di tahanan. Hanya saja, jika dicermati sebelumnya, Ahok sering mengingatkan siapa saja untuk rajin berolahraga. Baginya, olahraga bisa menurunkan risiko osteoporosis dengan signifikan.
“Jangan hanya seminggu sekali. Setidaknya lakukan aktivitas fisik sederhana sekitar 10 menit di rumah setiap hari agar lebih sehat,” saran Ahok.
-
Memelihara hewan
Ahok mengaku sebagai penyayang anjing dan memiliki hewan ini di rumahnya. Menurut pakar kesehatan, memiliki hewan peliharaan bisa menurunkan kadar hormon stres dengan signifikan. Hal ini tentu akan berpengaruh besar pada kemampuan tubuh dalam melawan peradangan penyebab penyakit.
Makanan sehat kesukaan Ahok
Selain menerapkan berbagai gaya hidup sehat yang disebutkan di atas, Ahok juga dikenal luas sebagai pecinta makanan sehat.
Berikut adalah beberapa makanan sehat yang disukai Ahok.
-
Daging ayam kukus
Berbeda dengan kebanayakan masyarakat Indonesia yang suka dengan ayam goreng, Ahok justru lebih suka dengan ayam kukus. Menurut pakar kesehatan, makanan yang dikukus jauh lebih sehat dibandingkan dengan makanan yang digoreng karena tentu memiliki kadar kalori dan lemak yang lebih rendah.
-
Ikan kukus
Ikan kukus bisa menyediakan asam lemak omega 3 yang baik bagi kesehatan jantung. Mengonsumsinya juga jauh lebih sehat dibandingkan dengan ikan bakar atau ikan goreng.
-
Buah pisang
Buah yang bisa dengan mudah didapatkan di berbagai tempat di Indonesia kaya akan vitamin dan mineral yang baik bagi kesehatan tubuh, khususnya kesehatan pencernaan. Ahok suka dengan pisang berjenis 40 hari. Mengonsumsinya secara rutin bisa membantu menurunkan risiko terkena kanker.
-
Cokelat hitam
Camilan sehat dan nikmat ini bisa menurunkan kolesterol dan tekanan darah. Mengonsumsi cokelat hitam setiap hari bisa menurunkan risiko terkena penyakit kardiovaskular dengan efektif.