Terbit: 18 January 2017 | Diperbarui: 22 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Kini, vape atau rokok elektrik semakin diminati oleh banyak orang, khususnya yang berusia muda. Selain dianggap sebagai rokok yang lebih aman bagi kesehatan, rokok vape yang bisa menimbulkan asap tebal dengan berbagai macam aroma unik ini juga akan terlihat keren andai digunakan bersama dengan teman-teman. Sayangnya, kita harus berhati-hati dengan penggunaan rokok vape ini karena baru-baru ini dikabarkan ada kasus vape yang meledak di Amerika Serikat. Bagaimana hal ini bisa terjadi?

Gara-Gara Vape yang Dihisapnya Meledak, Pria Ini Kehilangan Tujuh Buah Gigi

Nasib naas ini terjadi pada Andrew Hall yang berasal dari Idaho, Amerika Serikat. Ia sendiri mengaku sudah menikmati rokok elektrik ini semenjak setahun terakhir dan sebelumnya tidak pernah mengalami masalah apapun. Namun, saat hari Selasa, 17 Januari 2017 kemarin, saat Andrew menikmati rokok vape ini di kamar mandinya, tiba-tiba saja rokok vape ini meledak dan membuatnya harus merelakan tujuh buah giginya. Bahkan, ledakan dari rokok vape ini sangatlah luar biasa sehingga beberapa benda di kamar mandi layaknya wastafel hingga dinding keramik juga ikut hancur.

Andrew mengaku tak pernah menyangka rokok vape yang sudah Ia nikmati semenjak setahun terakhir ini bisa memicu bencana baginya. Ia berkata jika Ia tidak melakukan modifikasi apapun pada rokok vape yang Ia gunakan dan tiba-tiba saja meledak di wajahnya. Tak hanya tujuh giginya yang hilang, Ia juga harus mengalami luka bakar serius pada wajah dan leher sehingga harus segera dilarikan ke rumah sakit. Beruntung, setelah mendapatkan perawatan, Ia kini berada dalam kondisi stabil dan masih dalam tahapan pemulihan di rumah sakit tersebut.

Anda yang kerap menggunakan vape sepertinya kini harus lebih berhati-hati agar tidak mengalami nasib naas seperti yang dialami oleh Andrew Ini.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi