Melalui akun Instagram pribadinya @ade_rai, Ade Rai menunjukkan transformasi luar biasa dari mantan bocah tergemuk di dunia, Aria Permana. Jika dulu tubuh Aria terlihat dipenuhi dengan lemak dengan bobot total 193 kg, kini tubuhnya sudah terlihat jauh lebih kurus dengan bobot hanya 83 kg!
Aria Permana Kini Terlihat Jauh Lebih Kurus
Dalam keterangan di unggahannya, Ade menyebut kisah sukses Aria bisa menjadi inspirasi bagi banyak orang. Kesuksesannya menurunkan berat badan dipengaruhi oleh sikap Aria yang bersemangat untuk menjalani hidup sehat, dukungan dari keluarganya, serta berkat berbagai dukungan medis yang selama ini didapatkannya.
Ade juga mengungkap pentingnya menurunkan berat badan demi mencegah datangnya berbagai penyakit kronis dan risiko terkena kematian dini.
Dalam video tersebut, terlihat Aria dengan pakaian hitam terlihat jauh lebih kurus karena berat badannya yang sudah turun sekitar 100 kg. Banyak warganet yang mengaku kagum dengan transformasi badan Aria yang sangat luar biasa.
Ayah Aria, Ade Somantri memberikan komentar terkait dengan unggahan Ade. Dia membenarkan keterangan Ade yang menyebut keberhasilan Aria menurunkan berat badan adalah berkat kesungguhan Aria dan dukungan dari berbagai pihak.
“Aria berhasil melakukannya berkat operasi penyempitan lambung, pengendalian pola makan agar menjadi lebih sehat, dan berolahraga secara teratur,” terang Ade.
Hal ini berarti, jika ada orang yang menyebut penurunan berat badan Aria semata-mata karena mengikuti fitness seperti yang ditunjukkan di video Ade, hal ini tidak benar. Ada banyak sekali faktor yang membuat Aria bisa menurunkan berat badan.
Dikabarkan, Aria kini akan bersiap untuk menjalani operasi demi menghilangkan kulit yang bergelambir di tubuhnya. Operasi ini adalah yang kedua kalinya. Sebelumnya, Aria juga melakukan operasi yang sama pada Juli 2019 lalu.
Mengenal Operasi Penyempitan Lambung
Remaja yang akan berusia 14 tahun pada 2020 ini sempat menghebohkan dunia karena memiliki berat badan 192 kg. Pada 2017 lalu, berbagai pihak, termasuk pemerintah pun berusaha untuk menolongnya demi mencegah Aria mengalami masalah kesehatan yang serius. Salah satu cara yang dilakukan untuk menurunkan berat badan Aria adalah dengan melakukan operasi penyempitan lambung.
Setelah operasi ini, Aria hanya bisa makan sekitar satu sendok makan nasi saja. Lebih dari jumlah tersebut, perutnya akan terasa kekenyangan. Hal ini membuat asupan kalorinya berkurang sehingga berimbas pada berat badan yang menurun drastis.
Meskipun begitu, Aria juga diminta untuk mengendalikan pola makannya agar lebih sehat sekaligus diminta untuk rajin berolahraga. Hal ini juga berpengaruh besar pada menurunya berat badannya dengan drastis.
Operasi Ini Juga Memiliki Risiko Kesehatan Tersendiri
Dalam dunia medis, operasi penyempitan lambung dikenal sebagai operasi gastric bypass. Operasi ini bisa membuat ukuran kantung lambung menjadi lebih kecil sehingga membuat perut mudah kenyang meski makanan yang dikonsumsi porsinya sedikit. Pakar kesehatan menyebut operasi ini bisa diterapkan pada mereka yang memiliki indeks massa tubuh di atas 40 atau sesuai dengan saran dokter.
Meski biasanya cukup ampuh menurunkan berat badan, bukan berarti operasi ini tidak memiliki efek samping bagi kesehatan. Dalam beberapa kasus, hal ini bisa memicu luka pada lambung, kebocoran pada lambung, munculnya jaringan parut yang bisa saja menyebabkan sumbatan pada usus, hingga mual-mual, muntah, kenaikan asam lambung, dan kekurangan gizi.
Melihat fakta ini, operasi ini memang tidak boleh dilakukan sembarangan dan harus dilakukan sesuai dengan izin atau saran dokter.
Sumber:
- Anonim 2017. Gastric bypass surgery: Who is it for?. https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/weight-loss/in-depth/gastric-bypass-surgery/art-20046318?pg=1 (Diakses pada 22 Januari 2020).