Terbit: 9 February 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Pria dianggap lebih mudah kurus dan mendapatkan berat badan ideal. Pernyataan ini ternyata benar adanya. Karena beberapa faktor, pria bisa menurunkan kadar lemak dari tubuhnya ketimbang wanita. Meski demikian, pria juga lebih cepat mengalami obesitas sehingga dibutuhkan gaya hidup sehat setiap harinya.

Alasan Pria Lebih Mudah Mendapatkan Badan Ideal

Faktor yang menyebabkan pria cepat kurus
Setidaknya ada tiga faktor yang menyebabkan pria mudah kurus dan mendapatkan berat badan idealnya. Berikut faktor-faktornya.

1. Perbedaan selera makan
Pria cenderung menyukai daging ketimbang bahan makanan lainnya. Mengonsumsi daging dalam jumlah banyak setiap hari bisa mempercepat penurunan berat badan. Kalau pria melakukan diet rendah karbon dan medium protein, prosesnya akan berjalan lebih cepat.

2. Faktor biologis
Secara biologi, wanita memiliki kandungan lemak yang lebih besar dari pria. Lemak pada wanita normalnya 25% dari berat tubuh. Sementara itu, pria hanya memiliki 15% lemak pada tubuhnya. Perbedaan persentase ini membuat pria lebih mudah menurunkan berat badannya ketimbang wanita akibat adanya hormon estrogen.

3. Kedekatan dengan makanan
Untuk urusan dengan makanan, wanita lebih dekat makanan karena mereka lebih sering di dapur untuk memasak. Wanita akan rentan dengan godaan makanan apa pun bentuknya. Lebih lanjut, wanita yang mengalami stres juga cenderung menggunakan makanan untuk pelarian.

Cara menurunkan berat badan pada pria
Sebenarnya hanya ada tiga cara untuk membuat pria mudah mendapatkan berat badan idealnya.

  • Pria disarankan untuk melakukan diet yang benar. Misal mengonsumsi banyak buah dan sayur. Selanjutnya pria juga disarankan lebih banyak mengonsumsi daging dan mengurangi karbohidrat yang indeks glikemiknya tinggi.
  • Selain berusaha diet, pria juga disarankan untuk melakukan olahraga. Mereka bisa melakukan kardio atau angkat beban untuk mempercepat pembakaran lemak.
  • Terakhir, memiliki gaya hidup sehat seperti tidak minum alkohol, tidak merokok, dan mengonsumsi obat terlarang akan membuat pria terhindar dari obesitas.

DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi