DokterSehat.Com- Mom, siapa sih yang tidak suka bermain di taman? Kegiatan bermain di taman bersama anak-anak tentunya merupakan salah satu kegiatan favorit keluarga yang menyenangkan. Namun, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan sebelum mengajak keluarga bersantai di taman.
1. Pilih taman bermain yang nyaman
Sebelum mengajak anak-anak ke taman, sebaiknya pilih taman bermain yang cukup aman dan nyaman bagi anak-anak. Pastikan fasilitas yang ada di taman tersebut masih cukup layak untuk digunakan bersama anak-anak. Selain itu perhatikan juga fasilitas kebersihan di sekitar taman, apakah ada tempat sampah, kamar mandi atau kran air di sekitar taman.
2. Pastikan anak menggunakan alas kaki yang tepat
Saat berada di tempat publik sebaiknya Anda memastikan si kecil terlindungi dengan baik. Anda bisa memulainya dengan menggunakan alas kaki anak yang sesuai. Bermain di taman dapat memiliki risiko anak menginjak duri tanaman, kulit kaki terkelupas, menginjak pecahan kaca, dan lainnya. Karena itu pastikan anak selalu menggunakan alas kaki yang tepat nyaman.
3. Ajari anak untuk tidak mudah menerima makanan dari orang lain
Saat berada di tempat umum, Anda perlu waspada dengan berbagai risiko kejahatan yang mungkin dialami oleh anak-anak. Untuk itu Anda perlu mengajari anak-anak untuk selalu waspada pada orang asing, termasuk untuk tidak mudah menerima pemberian apa pun dari orang lain.
4. Selalu awasi anak
Saat bermain di taman, ada banyak risiko yang terjadi di taman seperti anak terjatuh, kecelakaan, penculikan, dan sebagainya. Untuk menghindari hal ini sebaiknya Anda tetap mengawasi anak-anak meskipun dari jauh.
5. Ajari untuk bersosialisasi dengan anak lain
Bermain di taman merupakan salah satu cara untuk melatih kemampuan sosial anak. Meskipun demikian, Anda tetap perlu mengawasi si kecil saat bermain bersama anak yang lain. Bukan berarti membatasi pergaulannya, namun ada kalanya anak-anak bermain tidak hati-hati, tidak mau mengantri, atau berebut mainan. Jika ini terjadi, sebaiknya Anda mengingatkan anak-anak secara langsung.