Minyak telon adalah salah satu produk perawatan bayi yang digunakan setiap hari. Selain mampu menghangatkan tubuh, minyak telon juga bisa melindungi bayi dari gigitan nyamuk, meredakan perut kembung, dll. ketahui lebih lanjut manfaat, kandungan, dan juga rekomendasinya!
Manfaat Minyak Telon untuk Bayi
Perlu diketahui dulu bahwa minyak telon dibuat dari tiga jenis minyak, yaitu minyak kayu putih, minyak kelapa, dan minyak adas. Kombinasi bahan alami di dalamnya tentu dapat memberikan khasiat yang baik. Beberapa manfaat minyak telon untuk kesehatan yaitu:
1. Menghangatkan Tubuh Bayi
Kandungan minyak kayu putih dalam minyak telon akan memberikan sensasi hangat pada kulit bayi. Sebagai informasi, bayi belum bisa mengatur suhu tubuh sendiri. Itulah alasan kenapa si kecil selalu diberi minyak telon setelah mandi.
2. Meredakan Gejala Perut Kembung
Sistem pencernaan bayi yang belum sempurna membuat perutnya mudah kembung. Kondisi ini tentu membuat si kecil tidak nyaman karena terdapat gas berlebih di dalam perut. Ibu bisa mengoleskan minyak telon secukupnya pada bagian perut dan punggung bayi.
3. Mencegah Gigitan Nyamuk
Minyak yang satu ini juga mampu mencegah gigitan nyamuk dan serangga. Ini bisa terjadi karena ada kandungan eucalyptus atau anetol. Aroma kandungan ini tidak disukai oleh nyamuk, sehingga si kecil bisa terlindung saat tidur di malam hari.
4. Meredakan Gatal dan Ruam
Bukan hanya bisa melindungi, minyak telon juga dipercaya bisa meredakan gatal dan ruam akibat gigitan nyamuk dan serangga. Cukup oleskan minyak telon secukupnya pada bagian tubuh bayi yang bentol atau ruam untuk meredakan gatal.
5. Melembapkan Kulit
Seperti yang kita tahu, bayi memiliki kulit sensitif. Tak jarang kulit bayi kering atau mengelupas akibat cuaca tertentu. Sebagai langkah awal, Ibu bisa gunakan sedikit minyak telon untuk menghidrasi kulit bayi. Apabila tidak kunjung mereda, segera bawa bayi ke dokter terdekat.
6. Sebagai Minyak Pijat
Pijat bayi dibutuhkan untuk melemaskan otot-ototnya. Tentu Anda tidak bisa sembarangan memilih minyak pijat, mengingat kulit bayi yang sangat sensitif. Solusinya, minyak telon bisa dijadikan alternatif untuk digunakan sebagai minyam pijat bayi.
7. Menenangkan Bayi
Aroma minyak telon dan sensasi hangatnya mampu memberikan ketenangan pada bayi. Oleh karena itu, sangat disarankan untuk mengoleskan minyak telon setelah mandi dan sebelum tidur di malam hari.
Kandungan Minyak Telon yang Aman
Minyak telon umumnya terdiri dari beberapa kandungan. Perlu diperhatikan, berikut ini kandungan minyak telon yang aman untuk bayi:
- Eucalyptus. Kandungan ini dapat membantu melegakan pernapasan bayi dan bahkan bisa melindungi bayi dari gigitan nyamuk.
- Chamomile. Kandungan ini dipercaya dapat memberikan efek tenang kepada bayi agar bisa tidur dengan nyenyak. Selain itu, Chamomile juga bisa mencegah iritasi pada kulit bayi.
- Lemongrass. Kandungan ini bisa mengatasi perut kembung pada bayi dengan menghentikan pembentukan gas di perut. Aromanya juga khas dan lembut untuk kulit bayi.
- Citronella. Kandungan ini dipercaya mampu melindungi bayi dari gigitan serangga, khususnya nyamuk. Citronella juga memberikan sensasi harum yang khas dan bisa meredakan perut kembung pada bayi.
Tentunya masih ada kombinasi minyak telon lainnya yang aman untuk bayi. Hal yang perlu ibu lakukan yaitu membaca komposisi dan aturan pakai yang tercantum di kemasan produk perawatan bayi yang satu ini.
Rekomendasi Minyak Telon Terbaik
Ada banyak pilihan merek minyak telon untuk bayi yang bisa dipilih Ibu. Salah satunya adalah minyak telon yang mengandung eucalyptus oil. Eucalyptus mampu melindungi si kecil dari bakteri dan virus. Manfaat lainnya yaitu bisa menghangatkan tubuh si kecil dan juga meredakan gejala perut kembung pada anak.
Selain Eucalyptus, kandungan bahan alami lain seperti citronella, chamomile, hingga lemongrass umum terdapat pada minyak telon.
Beberapa ciri minyak telon yang baik untuk bayi adalah sebagai berikut:
- Tidak lengket dan cepat menyerap di kulit.
- Tidak menyebabkan iritasi dan alergi pada kulit bayi.
- Kemasan botol higienis, modern, dan praktis.
- Memiliki aroma khas yang nyaman untuk dihirup.
Itu dia pembahasan singkat mengenai manfaat minyak telon, kandungan di dalamnya, hingga rekomendasi minyak telon yang aman. Pastikan Ibu selalu memberikan produk perawatan bayi terbaik seperti untuk si Kecil, ya. Dapatkan berbagai penawaran menarik untuk minyak telon bayi di sini.