Terbit: 16 June 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Sebuah penelitian terbaru yang dilakukan di Inggris memberikan kabar yang sangat baik bagi orang tua yang baru saja memiliki bayi. Penelitian yang mempelajari pertumbuhan dan perkembangan fisik bayi dan balita ini mengungkapkan fakta menarik dimana bayi yang cenderung lebih cepat berjalan, melompat, hingga berlari dalam usia 18 bulan ternyata akan memiliki kecenderungan tulang yang jauh lebih sehat dan kuat pada saat mereka tumbuh di usia remaja. Bagaimana hal ini bisa terjadi?

Lebih Cepat Bayi Berjalan, Tulangnya Pun Akan Cenderung Lebih Sehat

Ketua penelitian dr. Alex Ireland berkata jika dalam realitanya, setiap bayi tentu akan segera belajar berjalan. Namun, setiap bayi memiliki waktu yang berbeda-beda untuk mulai berjalan. Biasanya faktor ekstrenal layaknya stimulasi dari orang tuanya ikut berperan besar dalam cepat tidaknya bayi mulai belajar berjalan. Jika sang bayi bisa segera belajar berjalan dengan cepat, maka ada kemungkinan kesehatan tulangnya akan semakin membaik hingga 16 tahun ke depan. Bahkan, hal ini akan sangat membantu identifikasi resiko osteoporosis saat bayi tumbuh dewasa nantinya.

Penelitian ini sendiri dilakukan pada 2.300 orang yang terlahir pada tahun 1990 lalu dan segera setelah mereka lahir, segeralah pertumbuhan dan pergerakan bayi mulai dicek semenjak usia 18 bulan. Selain itu, pada saat mereka berusia 17 tahun, diceklah komposisi mineral, bentuk, hingga ukuran tulang pinggul dan tulang kering dari para partisipan ini.

Hasilnya adalah, jika saat bayi mereka cenderung lebih cepat belajar berjalan, maka otot-ototnya pun akan cenderung lebih besar dan mereka memiliki kecenderungan rutin melakukan aktifitas fisik yang melatih otot dan juga tulang di usia dewasa. Selain itu, kepadatan dan kekuatan tulangnya pun akan cenderung lebih baik jika dibandingkan dengan mereka yang terlambat mulai  belajar berjalan.

Hanya saja, Ireland berpesan bahwa orang tua dengan anak yang cenderung terlambat belajar berjalan tidak perlu khawatir berlebihan dengan fakta ini. Asalkan kebutuhan nutrisi sang anak dijaga dengan baik, khususnya yang baik bagi tulang dan otot, maka kesehatan tulang sang buah hati juga bisa ikut terjaga dengan baik hingga usianya dewasa nanti.


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi