Terbit: 30 May 2018
Ditulis oleh: Gerardus Septian Kalis | Ditinjau oleh: dr. Sheila Amabel

Ada kabar beredar bahwa ibu hamil yang makan udang lebih berisiko mengalami gangguan pada kehamilannya. Apakah hal ini benar adanya, atau justru hanya mitos belaka? Yuk, simak dalam penjelasan berikut!

Bolehkah Ibu Hamil Mengonsumsi Udang? Simak Penjelasannya

Bolehkah Ibu Hamil Makan Udang?

Pantangan makanan untuk ibu hamil sebaiknya diperhatikan guna menghindari gangguan pada kehamilan. Lantas, benarkah konsumsi udang termasuk salah satu pantangan yang tidak boleh dilanggar.

Faktanya, ibu hamil diperbolehkan makan udang. Makanan laut ini juga terbukti aman dikonsumsi saat hamil. Ini karena kandungan merkuri pada udang termasuk rendah.

Menurut National Institute of Health (NIH), kadar merkuri pada ikan dan kerang berbeda-beda bergantung pada jenisnya. Nah, udang ini tergolong makanan laut dengan kandungan merkuri rendah.

Jadi, umumnya ibu hamil yang makan udang tidak akan mengalami dampak buruk apa pun, asalkan memperhatikan aturan-aturan tertentu saat mengolah dan mengonsumsinya.

Sejauh ini, penelitian juga belum pernah mengemukakan bahwa udang memiliki efek samping terhadap kehamilan, kecuali reaksi alergi pada ibu hamil yang memang sudah merupakan penyakit bawaan sebelum proses kehamilan.

Justru udang justru merupakan makanan yang memiliki nutrisi baik bagi ibu hamil karena mengandung vitamin C, vitamin D, dan omega 3 yang tinggi. Seluruh kandungan tersebut penting untuk perkembangan otak janin.

Baca JugaBolehkah Ibu Hamil Makan Mie Instan? Ini Fakta Medisnya!

Manfaat Udang untuk Ibu Hamil

Pada umumnya, makanan yang berasal dari laut terkenal sebagai makanan yang memiliki kandungan mineral yang tinggi seperti, seng, zat besi, yodium, tembaga, serta selenium. 

Makanan laut jenis ini juga memiliki kandungan polyunsaturated asam lemak, omega 3, omega 6, docosahexaenoic acid (DHA), dan eicosapentaenoic acid (EPA) yang semuanya berguna untuk ibu hamil dan janin.

Berkat kandungan tersebut, ibu hamil yang makan udang dapat mendapatkan beberapa manfaat berikut, di antaranya:

1. Mencegah Anemia

Salah satu gangguan yang umumnya terjadi pada ibu hamil adalah anemia, suatu kondisi ketika tubuh kekurangan sel darah yang mengandung hemoglobin untuk menyebarkan oksigen ke seluruh organ tubuh. Kondisi ini bisa membuat ibu hamil mudah merasa lelah.

Kekurangan zat besi adalah penyebab utama anemia pada ibu hamil. Oleh karena itu, konsumsi udang adalah pilihan yang baik karena makanan ini mengandung zat besi yang berguna untuk pembentukan darah.

2. Membantu Pembentukan Tulang

Kandungan vitamin D yang terdapat di dalam udang dipercaya membantu menguatkan tulang bayi ketika lahir. Terjaganya kondisi tulang bayi adalah sesuatu yang sangat penting untuk masa depannya.

Selain udang, ibu hamil juga harus memperbanyak makanan lain yang banyak mengandung vitamin D.

3. Menjaga Kondisi Jantung

Kandungan dari kolin yang ada di dalam udang berguna untuk meningkatkan kecerdasan janin dan juga bisa bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung.

Selain bermanfaat bagi ibu hamil, janin di dalam kandungan juga akan merasakan manfaatnya.

4. Menjaga Perkembangan Otak Janin

Ibu hamil yang makan udang dapat membantu menunjang perkembangan otak janin. Ini karena kandungan EPA, DHA, dan kolin.

Kandungan dalam udang tersebut dapat membantu otak untuk membentuk jembatan sinaps-sinaps yang beguna untuk membantu ingatan atau proses memori. Semakin banyak jembatan yang terbentuk, semakin tinggi pula kecerdasan anak tersebut.

5. Meningkatkan Sistem Imun

Udang mengandung vitamin C serta beberapa protein dan mineral di dalamnya. Seluruh kandungan ini dapat membantu meningkatkan sistem imun ibu hamil agar tidak mudah terserang penyakit.

Baca JugaBolehkah Ibu Hamil Makan Seafood? Begini Fakta dan Penjelasannya!

Tips Mengolah Udang agar Aman untuk Ibu Hamil

Supaya konsumsi udang untuk ibu hamil mendatangkan manfaat yang diharapkan, ada beberapa hal yang sebaiknya Anda perhatikan.

Berikut ini adalah beberapa tips mengolah udang yang benar, di antaranya:

  • Dapatkan udang yang masih utuh, mulai dari bagian kepala hingga ekornya.
  • Pilih udang yang masih segar, tidak memiliki aroma amis, dan tidak berlendir.
  • Cuci udang dengan bersih menggunakan air mengalir. Anda juga bisa menggunakan soda kue atau cuka untuk mengurangi amis pada udang.
  • Kupas dengan baik udang yang akan diolah, jangan lupa pisahkan bagian kepalanya.
  • Bila ada bagian yang kotor, pisahkan dari tubuh udang.
  • Setelah memastikan udang sudah bersih, Anda bisa merebus atau menumisnya hingga matang sempurna.
  • Jika ingin memasaknya di lain waktu, simpan udang di dalam lemari es menggunakan wadah. Jangan lupa untuk menutup wadah dengan rapat.

Cara mengolah udang yang baik perlu diterapkan untuk memastikan ibu hamil terhindar dari infeksi bakteri maupun parasit.

Selain itu, ibu hamil yang hendak makan udang juga sebaiknya membatasi asupannya. Batas aman untuk konsumsi udang tidak melebihi 300 miligram per minggu.

Jadi, tidak ada larangan bagi ibu hamil untuk makan udang. Justru makanan laut yang satu ini mendatangkan kebaikan tersendiri bagi kehamilan.

Supaya konsumsinya tetap aman, perhatikan tips-tips mengolah udang di atas dan batasi konsumsi hariannya, ya! Semoga bermanfaat!

 

  1. Day, Shannon. 2022. Can I Eat Shrimp While Pregnant? https://www.verywellfamily.com/can-i-eat-shrimp-while-pregnant-5194055. (Diakses pada 12 April 2023).
  2. Higuera, Valencia. 2019. Can You Eat Shrimp While Pregnant? https://www.healthline.com/health/pregnancy/can-pregnant-women-eat-shrimp. (Diakses pada 12 April 2023).
  3. Richards, Louisa. 2022. Is It Safe to Eat Shrimp During Pregnancy? https://www.medicalnewstoday.com/articles/can-pregnant-women-eat-shrimp. (Diakses pada 12 April 2023).


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi