Terbit: 24 June 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Bicara mengenai berat badan memang tidak akan ada habisnya. Selalu saja ada yang menarik untuk dibahas, apalagi seputar tips menurunkan berat badan. Sebab, berat badan memang sangat berpengaruh pada penampilan serta kesehatan seseorang. Maka tak heran, jika begitu banyak yang terobsesi dalam menurunkan berat badan.

4 Tips Kurus Tanpa Harus Olahraga Rutin

Biasanya, untuk mendapatkan perut yang kurus, banyak orang yang rela melakukan berbagai cara, misalnya diet serta olahraga rutin. Ya, cara tersebut memang sangat efektif dalam menurunkan berat badan. Namun, sayangnya rutinitas yang padat seringkali menjadi penghalang bagi orang yang ingin berolahraga secara rutin. Dengan begitu, banyak orang yang terbengkalai sehingga tidak bisa mendapatkan bentuk tubuh impiannya.

Padahal, selain berolahraga, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan bentuk tubuh idaman. Dilansir dari laman Popsugar, cara ini telah populer dan terbukti dalam menurunkan berat badan. Apa saja cara tersebut? Berikut diantaranya:

1. Kurangi Konsumsi Gula

Bagi Anda yang tidak memiliki waktu untuk berolahraga, maka jangan berkecil hati terlebih dulu. Sebab, kurus tidak hanya didapatkan dari olahraga saja, tapi juga bisa dari makanan. Cara paling mudah adalah mengurangi gula atau makanan yang mengandung gula berlebih. Sebab, gula bisa meningkatkan kadar insulin di dalam tubuh yang akhirnya akan meningkatkan produksi lemak.

2. Istirahat yang Cukup

Salah satu penyebab kegemukan adalah kualitas tidur yang buruk. Mengapa demikian? Sebab, saat tubuh kekurangan tidur, maka otak akan mengirim sinyal lapar secara terus-menerus. Pastinya Anda pernah mengalaminya, bukan? Saat begadang, rasa lapar akan muncul tiada henti. Itulah penyebab naiknya berat badan. Oleh karenanya, perbaiki kualitas serta kuantitas tidur Anda.

3. Jaga Aktivitas

Walaupun tidak berolahraga, setidaknya Anda harus aktif dalam bergerak setiap harinya. Baik itu bergerak dalam bekerja maupun mengurus rumah tangga. Sebab, jika tubuh hanya diam saja selama seharian, maka lemak akan menumpuk dan sulit diluruhkan. Usahakan setiap hari Anda mengeluarkan keringat dari aktivitas Anda.

4. Perbanyak Air Putih

Bagi Anda yang ingin mendapat berat badan ideal, maka perbanyaklah minum air dari sekarang juga. Sebab, air mineral bisa membantu dalam melancarkan pencernaan. Selain itu, air mineral juga berpengaruh pada pengusiran lemak yang menempel pada beberapa bagian tubuh, misalnya lengan, paha, lekukan perut, pinggul, dan beberapa bagian tubuh lainnya.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi