DokterSehat.Com-Menjalankan diet bukan perkara mudah, dibutuhkan kesabaran serta konsistensi. Sebab, sampai saat ini banyak orang yang gagal menjalankan proses diet. Bukannya mendapat penurunan berat badan, justru kebanyakan dari mereka malah mendapati kenaikan berat badan yang signifikan. Hal ini tentu saja akan membuat stres dan malas untuk diet lagi.
Tapi Anda tenang saja, kegagalan tersebut didapatkan karena tidak melakukan proses diet dengan benar. Untuk Anda, berikut adalah beberapa tips yang perlu Anda lakukan agar diet berhasil dalam waktu cepat.
1. Selalu Sarapan
Jam makan ini juga sangat menentukan keberhasilan diet Anda. Banyak yang beranggapa bahwa dengan melewatkan sarapan, maka diet yang dilakukan akan membuahkan hasil. Padahal, anggapan tersebut tidaklah benar. Sebab, melewatkan sarapan akan membuat Anda makan dalam porsi besar saat makan siang. Sehingga bisa dipastikan bahwa berat badan Anda akan tetap naik. Oleh sebab itu, jangan pernah melewatkan sarapan.
2. Makanlah Secara Teratur
Setiap orang dianjurkan untuk makan secara teratur setidaknya 3 kali sehari, yakni pagi, siang, dan malam. Hal ini dikarenakan makan secara teratur dapat membantu sistem pencernaan berfungsi dengan lancar. Namun, jangan lupa untuk mengonsumsi makanan mengandung randah kalori dan nutrisi lengkap yang dibutuhkan oleh tubuh agar terhindar dari kenaikan berat badan.
3. Jangan Ngemil
Waktu senggang yang membosankan pasti akan terasa lebih nikmat jika sambil ngemil. Akan tetapi, jika Anda sedang diet sebaiknya hilangkan kebiasaan tersebut. Sebab, ngemil bisa membuat berat badan Anda semakin naik dan menggagalkan proses diet, apalagi jika makanan yang Anda konsumsi sebagai cemilan menganding gula dan kalori tinggi seperti kerupuk, keripik, kue kering, dan masih banyak lainnya. Jika tetap ingin ngemil, pilihlah buah-buahan atau sayuran segar yang mengandung banyak nutrisi dan vitamin.