Terbit: 26 April 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Kita tentu tidak mau ya diet penurunan berat badan kita gagal hanya karena tayangan yang kita tonton. Ya, meskipun kerap dianggap bukan bagian dari diet, namun nyatanya tayangan yang kita lihat, baik di televisi ataupun berbagai media lain bisa memengaruhi asupan makan kita, lho.

Televisi dan Medsos Bisa Gagalkan Diet, Ini Cara Menghindarinya

Tayangan bisa memengaruhi keinginan makan

Kini kita tentu sudah sangat banyak program televisi yang menyiarkan tentang makanan, baik acara memasak atau meliput kuliner. Hal inipun sama dengan media sosial yang kini hampir tak bisa kita lepaskan dari genggaman tangan.

Media sosial menjadi sarana menampilkan dan berbagi foto atau video tentang makanan, cara memasak atau informasi tentang makanan.

Umumnya makanan yang disajikan ditampilkan dengan tambahan topping yang kaya rasa misalnya keju, sosis, susu kental manis, cokelat atau bumbu gurih pada makanan. Hal ini secara tidak langsung akan memengaruhi keinginan makan kita, kan?

Memang hal tersebut sah-sah saja terjadi, namun jika makanan yang dipilih adalah makanan tinggi kalori, gula, lemak dan garam, maka tentu usaha diet kita akan jadi sia-sia.

Selain itu, berbagai penelitian telah menunjukkan bahwa jika kita melihat tayangan tentang makanan, baik sebelum atau saat makan, maka asupan makan kita bisa jadi tidak terkontrol porsinya. Hal ini disebabkan fokus yang terpecah saat melihat tayangan sebelum atau sambil makan.

Lalu, bagaimana cara menghindarinya?

Dilansir dari WebMD, beberapa cara menghindari pengaruh televisi dan media sosial dalam keinginan makan adalah:

  1. Tidak menonton tayangan tentang makanan saat lapar, sebelum makan dan saat makan
    Saat sebelum makan, tubuh akan cenderung mudah mengalami craving. Hal ini bisa diperparah jika kita melihat tayangan makanan yang kaya rasa misalnya makanan manis, gurih pedas atau berempah yang cenderung tinggi kalori.
  2. Memilih media sosial yang menampilkan makanan sesuai dengan prinsip diet
    Bergabung dengan grup atau akun yang sesuai dengan prinsip diet Anda tentu akan sangat membantu dan memberi semangat serta membagikan informasi terkait makanan yang mendukung keberhasilan diet.
  3. Memodifikasi makanan sesuai prinsip diet
    Bukan berarti menonton tayangan saat diet menjadi sangat dilarang ya. Anda tetap bisa membuat atau mencoba masakan dalam tayangan namun sesuaikan dengan prinsip diet Anda. Misalnya gunakan susu rendah lemak, pilih lemak dari minyak nabati, metode yang digoreng diubah menjadi panggang, mengganti topping sosis dengan paprika, dan yang pasti porsi selalu dikontrol sesuai kebutuhan diet Anda ya.

DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi