Terbit: 6 June 2018 | Diperbarui: 9 May 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Diet akan menjadi wacana jika Anda tidak bisa mengontrol nafsu makan terhadap makanan-makanan yang sebenarnya sudah tidak dibutuhkan oleh tubuh. Bagaimana cara menekan nafsu makan?

Tips Menekan Keinginan Makan yang Berlebihan

Cara Mudah Menekan Nafsu Makan

Kebiasaan terlalu banyak makan tentunya akan sangat berbahaya bagi tubuh. Jika Anda sedang diet dn tidak bisa mengontrol, bukan tidak mungkin diet gagal seketika. Seperti dilansir dari Top 10 Home Remedies, berikut cara mudah menekan nafsu makan berlebih:

1. Perbanyak Protein dan Serat pada Diet

Perbanyak konsumsi makanan yang kaya protein dan serat. Protein dan makanan kaya serat membutuhkan waktu yang cukup lama untuk dicerna oleh tubuh, sehingga mereka tetap berada di sistem pencernaan lebih lama.

Artinya, makanan yang mengandung protein dan serat dapat membuat Anda makan lebih sedikit dan menekan keinginan makan yang tidak perlu. Perbanyaklah konsumsi sayuran hijau daging-dagingan.

2. Minum Air

Minum air sepanjang hari dan terutama sebelum makan, dapat membantu banyak dalam menekan nafsu makan Anda. Bahkan, lebih jauh, minum air dapat mengacaukan rasa lapar palsu dan keinginan makan ketika tubuh Anda sebenarnya tidak lapar, melainkan mengalami dehidrasi.

Jadi, jika Anda merasa lapar di antara waktu makan, minum segelas air mungkin cukup untuk mengusir rasa lapar. Untuk membantu Anda makan lebih sedikit, perbanyak minum air atau Anda bisa mengganti atau mengakalinya dengan air kelapa, teh hijau, jus atau sup sayuran.

3. Jangan Lewatkan Sarapan

Selalu sempatkan untuk sarapan sehat. Jangan jadikan kesiangan dan kesibukan sebagai alasan. Sebab, melewatkan sarapan dapat menyebabkan penurunan gula darah, yang dapat menyebabkan Anda mengidam makanan lebih banyak di siang hari. Ini sering mengarah pada pemilihan makan yang tidak sehat dan tidak diperlukan tubuh.

Sarapan yang mengandung serat dan protein akan membantu mengontrol kadar gula darah Anda dan mencegah rasa lapar di tengah malam. Inilah sebabnya mengapa para ahli mengatakan sarapan adalah makanan paling penting.

Selain tiga hal di atas, Anda juga bisa menyiasati keinginan makan yang tidak perlu dengan cukup tidur, dan konsentrasi terhadap makanan yang dimakan, jangan makan sembari bermain handphone atau menonton televisi.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi