DokterSehat.Com- Dari semua jenis diet yang tersedia, sebenarnya memiliki konsep yang sama, yakni menjaga pola makan agar menekan kenaikan berat badan. Hanya saja, caranya yang berbeda. Ada yang menekankan untuk mengurangi lemak, mengurangi karbo, mengurangi gula, dan sebagainya. Namun, tujuan akhir tetap sama, yakni menurunkan berat badan agar bentuk tubuh menjadi ideal.
Walaupun teramat banyak pilihan diet yang bisa dilakukan, faktanya tak sedikit orang yang merasa bosan dengan menu makanan yang itu-itu saja. Sebab, diet bukanlah sebuah aktivitas yang bisa dilakukan sehari atau dua hari saja, tapi dalam jangka panjang, bahkan berbulan-bulan. Maka tak heran kalau begitu banyak orang yang merasa bosan akan menu makanan yang hanya itu-itu saja.
Nah, agar diet semakin asik dan menyenangkan, tidak ada salahnya kita mencoba menu baru. Asalkan menu tersebut masih dalam batas takaran diet. Ada satu jenis menu makanan yang menjadi primadona bisa Anda buat alternatif, yakni menu makanan Jepang. Mengapa harus menu makanan Jepang?
Sebab, menu makanan Jepang cenderung sangat sehat dan segar serta terhindar dari lemak. Anda bisa melihat sendiri, bagaimana gemarnya orang Jepang dalam mengonsumsi daging serta sayur mentah. Menu itu tentunya sangat aman dikonsumsi ketika Anda sedang diet.
Praktiknya, Anda bisa mencoba untuk makan tiga kali sehari. Pada pagi hari, ada sebuah makanan sehat yang cukup direkomendasikan, yaitu sup miso. Sup ini akan menjadi sumber energi untuk beraktivitas di siang hari sehingga Anda tak akan merasa lelah dalam bekerja seharian.
Selanjutnya, pada makan siang Anda bisa mengonsumsi daging ikan, namun dalam keadaan segar. Boleh diolah atau direbus, tapi jangan terlalu lama agar khasiatnya tidak hilang begitu saja. Ada banyak jenis ikan yang bisa Anda konsumsi, misalnya tuna atau salmon. Untuk lebih sedap, Anda bisa memberikan racikan khusus campuran dari kecap dan bawang dengan sedikit irisan cabai.
Terakhir, untuk santap malam Anda bisa menggunakan roti yang dibarengi dengan segelas teh hijau. Cara ini terbilang sangat efektif dalam menurunkan berat badan. Tentunya, banyak wanita Jepang yang memiliki tubuh ideal hanya dengan menerapkan cara makan mala mini secara rutin. Jadi, tidak ada salahnya Anda mencoba, bukan?