Terbit: 29 November 2016
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Bagi wanita yang sudah menikah, sperma tentu bukan hal yang asing bagi dirinya mengingat andai berhubungan intim dengan pasangannya, Ia tentu akan membutuhkannya agar bisa segera mendapatkan keturunan. Namun, tahukah anda jika dari sebuah penelitian yang dilakukan oleh University of Cincinatti di Amerika Serikat, ada banyak wanita yang mengalami alergi pada sperma. Bahkan, di Amerika Serikat saja sudah ada 40 ribu wanita yang mengalami masalah hipersensitifas pada sperma. Bagaimana hal ini bisa terjadi?

Wanita Harus Berhati-Hati, Sperma Ternyata Bisa Memicu Hal Ini

Pakar kesehatan Michael Carroll yang merupakan dosen senior dalam bidang ilmu reproduksi dan klinis dari Manchester Metropolitan University, Inggris, berkata jika kandungan sperma berupa protein yang berasal dari kelenjar prostat pria bersama dengan biomolekul lainnya bisa memicu alergi pada sebagian wanita. Wanita yang mengalami alergi pada sperma ini biasanya akan segera mengalami gatal-gatal, munculnya ruam kemerahan, sensasi terbakar, hingga pembengkakan pada area vagina dan juga vulva. Bahkan, ada wanita yang mengaku mengalami gejala alergi sistemik pada saluran pernafasannya hingga mengalami eksim.

Carroll menyebutkan jika ada sebuah kasus dimana seorang wanita mengalami alergi sperma akibat pasangannya mengkonsumsi kacang Brasil. Ia pun menyebutkan jika ada kemungkinan apa yang dimakan oleh pria bisa memicu alergi sperma pada pasangannya.

Biasanya, gejala dari alergi sperma ini akan dialami oleh wanita begitu mereka selesai berhubungan intim dengan pasangannya tanpa memakai pengaman atau andai kulit wanita terkena sperma pasangannya. Andai hal ini terjadi, gejala alergi bisa muncul hingga 24 jam lamanya.

Lantas, apa yang harus dilakukan wanita yang mengalami alergi sperma namun ingin segera mendapatkan keturunan? Pakar kesehatan menyebutkan jika wanita harus segera berkunjung ke dokter untuk berkonsultasi dan mendapatkan obat khusus pencegah alergi sperma. Biasanya, obat ini bisa dikonsumsi setengah atau satu jam sebelum berhubungan intim sehingga wanita pun tidak perlu khawatir akan munculnya alergi ini.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi