Terbit: 5 May 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Seks merupakan salah satu aktivitas yang rutin dilakukan oleh pasangan suami istri sebagai bentuk ungkapan kasih sayang. Terkadang, aktivitas yang padat dan jadwal yang sibuk mengharuskan mereka untuk menunda keinginan melakukan hubungan seks. Padahal, gairah untuk berhubungan seks bisa datang kapan saja dan harus disampaikan.

4 Tips agar Seks Kilat tidak Terasa Begitu Cepat

Namun, tak sedikit pula yang masih bisa menyalurkan hasrat untuk berhubungan seks dengan pasangan di tengah kesibukan pekerjaan, yakni dengan cara melakukan seks kilat. Seks kilat umumnya dilakukan pada pagi hari setelah bangun tidur atau sebelum berangkat ke kantor.

Sesuai namanya, seks kilat dilakukan dengan cepat, sehingga tidak sedikit pula yang merasa belum puas dan belum bisa mencapai kepuasan secara maksimal. Untuk itu, berikut adalah beberapa tips agar seks kilat yang Anda lakukan bisa terasa lama.

1. Gunakan Pakaian Sexy

Pakaian yang minim seperti bra, rok, dan celana dalam cocok untuk digunakan saat ingin melakukan seks kilat. Biarkan pasangan Anda merasa penasaran dengan pakaian minim tersebut agar dia merasa bergairah melihat. Dengan begitu, pasangan Anda ingin merasakan seks yang spontan dan semakin bergairah.

2. Gunakan Kata-Kata

Sebelum masuk pada gerakan inti dalam melakukan hubungan seks yaitu penetrasi, ada baiknya jika melakukan foreplay ringan atau pemanasan terlebih dahulu. Mulailah dengan melontarkan kata-kata sedikit nakal pada telinga pasangan. Hal ini tebukti dapat membuat pasangan merasa lebih bergairah .

3. Mulailah Terlebih Dulu

Tidak sedikit wanita yang masih merasa malu-malu untuk memulai terlebih dahulu ketika ingin melakukan hubungan seks. Mulai sekarang, cobalah untuk lebih berani untuk memulainya terlebih dahulu dengan cara merangsang area sensitifnya. Dengan begitu, Anda juga bisa ikut terangsang dan bisa mencapai gairah seks secara bersama-sama.

4. Menggunakan Mainan Seks

Mainan seks juga berfungsi untuk menambah rangsangan saat sedang melakukan hubungan seks. cobalah untuk meminta psangan Anda menggunakan mainan tersebut dengan menggetarkannya ke area klitoris Anda sebelum melakukan hubungan seks. Hal itu dapat membantu Anda untuk mencapai orgasme lebih cepat.


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi