DokterSehat.Com – Pasangan yang sudah menikah tentu akan mengharapkan segera mendapatkan keturunan. Sayangnya, tidak semua pasangan bisa segera dianugerahi anak dan bahkan harus menunggu beberapa tahun sebelum mendapatkan keturunan. Terdapat banyak faktor yang mempengaruhi kenapa keturunan belum juga datang. Namun, pakar kesehatan menyebutkan jika kondisi kualitas sperma memiliki peran besar dalam sulitnya mendapatkan keturunan. Pria pun diyakini harus lebih cermat dalam menjaga kesehatan sperma agar bisa membuahi sel telur. Berikut adalah beberapa hal yang harus dihindari oleh kaum pria jika ingin spermanya sehat dan berkualitas.
Hal pertama yang harus diperhatikan oleh kaum pria adalah kondisi stressnya. Tanpa disadari, banyak pria yang mengalami stress yang dikarenakan karena tuntutan pekerjaan dan dunia sosialnya. Dengan pikiran yang tertekan atau bahkan depresi, maka berbagai fungsi tubuh termasuk diantaranya adalah produksi sperma akan terganggu. Pakar kesehatan bahkan menyebutkan jika pria yang mendapatkan kecemasan atau stress akan memproduksi sperma yang kurang berkualitas; sperma dengan bentuk kurang sempurna dan kurang lincah atau kurang cepat dalam berenang menuju sel telur.
Pria juga harus melakukan gaya hidup yang baik dan berhenti merokok maupun mengkonsumsi alkohol. Kandungan racun pada rokok sudah terbukti mampu memberikan masalah pada produksi sperma dan juga menurunkan fungsi seksual. Dengan berhenti merokok, maka tubuh pun akan melakukan pemulihan diri sehingga kualitas produksi sperma akan membaik. Pria yang banyak mengkonsumsi alkohol, akan membuat kualitas sperma menurun drastis. Padahal, sebuah penelitian menunjukkan jika lima gelas alkohol saja sudah cukup untuk membuat masalah pada sperma. Hal ini berarti alkohol sebaiknya kita hindari, bukan?
Penggunaan ponsel ternyata juga bisa berpengaruh pada produksi sperma pria. Banyaknya pria yang menempatkan ponsel pada kantung celana ternyata bisa membuat produksi sperma bisa menurun hingga 9 persen. Radiasi yang muncul dari ponsel inilah yang ditengarai menjadi penyebab menurunnya kualitas sperma. Selain itu, banyaknya pria yang menggunakan laptop pada pangkuannya ternyata juga bisa berpengaruh pada menurunnya kualitas sperma sehingga bisa membuat kesuburan menjadi semakin menurun.