Terbit: 16 March 2018 | Diperbarui: 27 October 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Dalam ranah keintiman, pria dan wanita memiliki perbedaan yang cukup signifikan, khususnya dalam urusan orgasme. Biasanya, pria lebih mudah mendapatkan klimaks daripada wanita. Perbedaan yang mencolok pula dari ‘tingkah laku’ alat vital. Seperti diketahui, saat pria orgasme, penis akan mengeras dan tegang dalam selang waktu tertentu.

Saat Bergairah, Ini Reaksi Vagina yang Tak Dipahami Pria

Namun, saat wanita orgasme, apa yang terjadi pada Miss V? Sebagai seorang pria, bisakah Anda mengetahui perbedaan vagina saat orgasme dan tidak orgasme?

Tentu saja hal tersebut sangat sulit. Sebab, kebanyakan pria tidak mau tahu dengan perubahan apa yang terjadi dengan pasangannya saat melakukan hubungan intim. Selain itu, Miss V juga merupakan sebuah alat vital yang perubahannya tidak dapat dilihat secara mendetail. Sebab saat sedang berhubungan, pria akan lebih fokus merasakan kenikmatannya sendiri.

Sebenarnya, saat sedang orgasme, pembuluh darah pada Miss V akan mendapat suplai darah yang cukup deras. Saat itulah keluar sekresi yang berbentuk cairan pelumas. Cairan itu sendiri mengandung protein dan asam amino.

Lantas, perubahan selanjutnya bisa dirasakan tanpa dilihat, yakni membengkaknya jaringan klitoris sehingga terasa kaku (tidak lunak) seperti sebelumnya. Jika wanita benar-benar mencapai orgasmenya, maka klirotis tersebut akan membesar beberapa kali dari ukuran normalnya.

Selain itu, bagian serviks atau mulut rahim wanita akan melunak secara tiba-tiba. Dengan lunaknya bagian tersebut, maka penis bisa melakukan permainan yang leluasa dan akan mencicptakan kenikmatan luar biasa pada emosional wanita.

Lalu yang terakhir, ada rasa denyut-denyut yang cukup kuat pada daerah Miss V yang mungkin tidak bisa dirasakan oleh pria. Tapi, denyut-denyut tersebut akan terjadi setiap detiknya. Saat denyut-denyut semaki kencang, menandakan jika wanita sudah mengalami orgasme yang hebat.

Itulah beberapa fakta tentang perubahan Miss V saat sedang orgasme yang jarang diketahui pria.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi