Terbit: 13 August 2018 | Diperbarui: 14 October 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Bicara tentang film porno, tentu saja tidak sedikit orang yang gemar menontonnya, bukan? Hal ini berlaku bagi pria ataupun wanita dewasa. Namun, tetap saja penikmat yang paling banyak adalah dari kaum pria.

Mengapa Film Porno Bisa Membuat Orang Ketagihan untuk Menontonnya?

Tak jarang juga, biasanya mereka akan menyimpan film porno di ponsel karena dianggap lebih praktis dan bisa ditonton di manapun dan kapanpun. Dengan teknologi yang semakin canggih, film porno dapat diakses dengan sangat mudah. Hal itulah yang bisa membuat seseorang terbiasa menontonnya secara rutin.

Kebiasaan menonton film porno nyatanya tidak akan bisa dihilangkan. Hal ini dikarenakan film porno bisa memberikan efek ketagihan pada setiap orang yang menontonnya. Tentu saja, ada beberapa hal yang menjadi alasan mengapa sering menonton film porno bisa menimbulkan rasa ketagihan. Penasaran apa saja alasannya? Simak penjelasannya berikut ini.

1. Membentuk Hasrat dan Selera

Tidak bisa dipungkiri lagi jika seorang pria yang menyukai film porno dan menontonnya setiap hari akan mudah bergairah ketika melihat lawan jenis yang hampir mirip dengan tokoh wanita dalam film panas tersebut. Bahkan, mereka tidak akan segan-segan untuk menjadikan pemeran wanita dalam film porno yanh mereka tonton sebagai acuan dalam mencari pasangan hidup. Bisa dikatakan bahwa selera mereka dalam mencari pasangan muncul ketika mereka sering menonton film porno. Kalau disederhanakan, pria yang rutin menonton film porno akan memiliki imajinasi yang lebih tinggi pada urusan seksual.

2. Adanya Pelepasan Dopamine ke Otak

Pelepasan dopamine ke otak akan menimbulkan rasa ketagihan, salah satunya adalah saat Anda menonton film porno setiap hari. Oleh sebab itu, semakin sering Anda menonton film porno maka semakin banyak pula dopamine yanh terlepas yang akhirnya membuat Anda selalu merasa ketagihan menonton film porno. Semakin banyak dopamine yang terlepas, maka semakin besar rasa candu itu sehingga Anda menjadi sulit untuk sembuh dari ketagihan film porno.

3. Otak Berfantasi

Perlu diakui, ketagihan film porno memang didukung oleh industri film itu sendiri. Sebab, sampai saat ini industri film porno semakin berkembang dan bahkan sudah melewati batas. Selalu saja ada artis panas baru serta adegan-adegan baru yang membuat penontonnya menjadi tak pernah bosan. Dengan suguhan-suguhan yang baru itu, otak lebih mampu berfantasi dengan liar sehingga menimbulkan rasa penasaran.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi