Terbit: 10 January 2017
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Kini, semakin banyak pria yang jarang terkena paparan sinar matahari. Selain karena harus bekerja di dalam ruangan dari pagi hingga malam, banyak pria yang kini juga cenderung takut untuk mendapatkan kulit yang belang sehingga sebisa mungkin memakai jaket atau pelindung lainnya saat berada di luar ruangan. Karena jarang terpapar sinar matahari, banyak pria yang kini kekurangan asupan vitamin D. Andai hal ini terjadi, tak hanya bisa mempengaruhi kesehatan tubuhnya, pakar kesehatan menyebutkan jika pria yang kekurangan vitamin D juga akan lebih beresiko mengalami masalah disfungsi ereksi.

Awas, Pria yang Kekurangan Vitamin D Cenderung Beresiko Terkena Masalah Seksual Ini

Fakta ini didapatkan dari sebuah penelitian yang dilakukan di Italia. Penelitian ini melibatkan 143 pria yang mengalami masalah disfungsi ereksi dengan tingkat yang berbeda-beda. Dari para pria ini, diketahui bahwa separuhnya ternyata mengalami kekurangan asupan vitamin D. Bahkan, hanya satu dari lima pria yang ternyata mampu memenuhi kebutuhan vitamin D nya. Pria dengan masalah disfungsi ereksi terparah ternyata hanya memiliki kadar vitamin D di dalam tubuh lebih rendah 24 persen jika dibandingkan dengan mereka yang mengalami masalah disfungsi ereksi ringan.

Alessandra Barassi, MD, penulis studi ini, menyebutkan jika seorang pria yang memiliki kadar vitamin D yang rendah, maka di dalam tubuhnya lebih memungkinkan untuk memproduksi radikal bebas bernama ion superoksida. Radikal bebas ini mampu menurunkan kadar oksida nitrat dalam tubuh sehingga akan berimbas pada penurunan fungsi pembuluh darah. Padahal, tanpa adanya oksida nitrat ini, pembuluh darah akan cenderung sulit untuk rileks sehingga aliran darah pun menjadi kurang lancar. Saat aliran darah menjadi kurang lancar, maka tentu ereksi pada penis pun akan mengalami masalah.

Karena alasan inilah, para penderita masalah disfungsi ereksi bisa meminta dokter untuk mengecek seberapa banyak kadar vitamin D dalam tubuhnya. Andai memang kurang, anda pun bisa mendapatkan suplemen vitamin D sehingga diharapkan akan mampu memperbaiki fungsi ereksi pada penis.


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi