DokterSehat.Com- Ada banyak macam posisi seks yang bisa dilakukan oleh pasangan saat melakukan hubungan intim. Beberapa pose bercinta tersebut dilakukan untuk memberi sensasi baru sehingga tidak terkesan monoton dan membosankan. Biasanya posisi seks yang tidak membutuhkan tenaga ekstra untuk wanita adalah posisi missionaris. Posisi tersebut terbilang sebagai posisi paling tua dan bergaya klasik tapi disukai oleh wanita.

Namun, ada juga pasangan yang merasa bosan dengan hanya melakukan satu posisi seks saja. Hal tersebut juga akan membuat mereka bosan dan susah untuk mencapai kepuasan. Untuk itu, mereka akan mencoba posisi seks sedikit nakal untuk menambah kualitas hubungan seks mereka. Yang paling penting ialah untuk mendapat kepuasan.
Doggy style merupakan salah satu posisi seks yang cukup populer dan banyak disukai wanita. Dalam posisi ini, Anda hanya perlu mengatur posisi seperti merangkak sementara pasangan Anda akan melakukan penetrasi dari belakang.
Tahukah Anda, bahwa posisi seks ini memiliki kelebihan yang baik untuk kesehatan? Dilansir dari Health Me Up, posisi seks ini memiliki kelebihan seperti berikut:
1. Ampuh Membakar Kalori
Posisi ini ditengarai sebagai posisi yang paling bagus untuk menurunkan berat badan bagi pria maupun wanita karena Anda dapat membakar kalori lebih banyak.
2. Erotis
Doggy style merupakan posisi yang cukup liar dan sangat erotis. Karena posisi yang dilakukan seperti “anjing” merangkak. Bahkan kemungkinana besar Anda akan mendapatkan rangsangan di bagian G-spot dari pasangan Anda.
3. Orgasme
Dalam melakukan hubungan seks, wanita dikatakan lebih sulit mencapai klimaks dibanding dengan pria. Namun, dengan mencoba posisi seks ini, Anda akan mendapatkan orgasme yang sangat hebat. Hal tersebut telah dibuktikan oleh berbagai survei dan penelitian.
4. Kepuasan
Posisi seks dengan cara penetrasi dilakukan dari belakang seperti posisi doggy style ini, dikatakan mampu membuat Anda dan pasangan mencapai kepuasan yang maksimal serta sensasi tak terlupakan. Terutama bagi wanita, karena penis pasangan akan masuk sepenuhnya ke dalam liang vagina Anda.
5. Mempercepat Kehamilan
Menurut beberapa seksolog, posisi seks doggy style dapat memberikan dampak positif bagi pasangan yang mendambakan keturunan karena penetrasi yang dilakukan dari belakang akan masuk lebih dalam. Penetrasi yang lebih dalam berarti sperma akan masuk lebih dekat dengan sel telur yang berada dalam rahim. Hal ini yang menyebabkan pembuahan akan semakin mudah terjadi.