Terbit: 8 December 2018
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com – Banyak orang yang suka mengonsumsi makanan olahan kacang hijau. Apakah Anda salah satunya? Jika Anda termasuk orang yang suka makan makanan olahan kacang hijau maka ketahuilah beberapa resep kacang hijau yang sehat dan enak ini.

6 Resep Kacang Hijau yang Sehat dan Enak

Baca terus untuk menemukan beberapa resep kacang hijau sehat dan enak untuk Anda coba di dapur Anda!

Mengenal Kacang Hijau

Kacang hijau adalah tanaman yang termasuk ke dalam jenis kacang-kacangan. Tanaman kacang hijau juga dikenal dengan nama Mung Bean. Nama latin tanaman kacang hijau adalah Phaseolus aureus.

Tanaman kacang hijau berasal dari India dan kini telah tersebar di banyak wilayah. Sejak masa lampau, kacang hijau telah dikenal memiliki banyak manfaat. Manfaat kacang hijau sangat baik untuk kesehatan dan sering digunakan dalam obat-obatan tradisional.

Resep Kacang Hijau yang Enak dan Sehat

Bagi Anda yang suka kacang hijau dan ingin mengambil manfaat kacang hijau maka Anda bisa mencoba beberapa resep kacang hijau ini. Ada juga resep olahan kacang hijau yang baik untuk diet. Resep kacang hijau ini juga sangat baik untuk kehamilan.

Berikut ini adalah beberapa resep kacang hijau yang sehat dan enak:

1. Resep Kacang Hijau Tanpa Santan

resep-olahan-kacang-hijau-doktersehat

Resep Kacang Hijau Tanpa Santan. Photo source: Vemale.com

Bahan:

  • 250 gr kacang hijau
  • 1 sdm tepung tapioka
  • 2 lembar daun pandan
  • 1 cm jahe, memarkan
  • 2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdm susu kental manis
  • air secukupnya

Cara membuat:

  1. Rendam kacang selama kurang lebih 10 jam agar empuk
  2. Rebus air dan masukkan kacang hijau
  3. Masukkan jahe, daun pandan, gula dan garam
  4. Aduk rata dan masak hingga kacang hijau matang
  5. Larutkan tepung tapioka dengan 3 sdm air
  6. Tuang ke dalam panci kacang hijau
  7. Masak hingga mengental
  8. Tuang ke dalam mangkuk
  9. Tuang susu kental manis
  10. Hidangkan selagi hangat

2. Resep Kacang Hijau Goreng Tepung (Resep Gandasturi)

resep-gandasturi-doktersehat

Resep Gandasturi. Photo source: Berrykitchen.com

Bahan:

  • 250 gram kacang hijau, rendam beberapa jam supaya empuk
  • 100 ml santan pekat
  • daun pandan secukupnya
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya

Bahan pencelup :

  • 6 sdm tepung terigu
  • 5 sdm tepung beras
  • Air secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebus kacang hijau sampai lembut
  2. Masukkan daun pandan, garam dan gula pasir
  3. Aduk sampai kacang hijau hancur dan air habis
  4. Angkat dan dinginkan
  5. Ambil adonan kacang hijau sebanyak 1 sampai 2 sendok makan
  6. Bentuk menjadi bulat pipih
  7. Siapkan bahan pencelup dengan mencampurkannya dengan semua bahan
  8. Celupkan adonan kacang hijau ke dalam adonan sampai seluruhnya tertutupi
  9. Goreng sampai matang
  10. Angkat dan sajikan

3. Resep Kacang Hijau Kupas Goreng

resep-kacang-hijau-goreng-renyah-doktersehat

Resep Kacang Hijau Goreng Renyah. Photo source: Cookpad.com

Bahan:

  • 250 gram kacang ijo
  • 500 gram tepung tapioka
  • 1 bungkus masako (ane pake rasa sapi)
  • 1 bungkus ladaku 2,5 gr
  • secukupnya minyak goreng
  • secukupnya garam

Cara membuat:

  1. Rendam kacang ijo selama 2 malam dan tiriskan (setiap malam ganti air)
  2. Siapkan tepung tapioka di dalam wadah yg agak ceper
  3. Beri garam dan masako
  4. Tuang kacang hijau yg sudah ditiriskan ke dalam tepung
  5. Guling-gulingkan sampai tepung menempel
  6. Goreng di dalam minyak yang sudah panas hingga agak kecoklata
  7. Angkat dan tiriskan
  8. Hidangkan

4. Resep Bubur Kacang Hijau Ketan Hitam Madura

resep-bubur-kacang-hijau-madura-doktersehat

Resep Bubur Kacang Hijau Madura. Photo source: PengusahaSukses.com

Bahan bubur kacang hijau:

  • 100 gram kacang hijau, rendam selama 1 jam
  • 1 lembar daun pandan, simpulkan
  • 1/2 cm jahe, memarkan
  • 200 gram gula merah
  • 1 sdt garam
  • air secukupnya untuk merebus

Bahan bubur ketan hitam:

  • 50 gram ketan hitam, rendam selama 2 jam
  • 1 lembar daun pandan, simpulkan
  • 1/4 sdt garam
  • air secukupnya

Bahan kuah santan:

  • 200 ml santan kental
  • 100 ml air
  • 1 lembar daun pandan
  • 1/4 sdt garam

Bahan saus kental:

  • 3 sdm air rebusan ketan hitam
  • 50 ml susu
  • 50 ml air
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • 2 sdm gula pasir

Bahan pelengkap:

  • susu kental manis

Cara membuat:

  1. Bubur kacang hijau: rebus semua bahan sampai menjadi empuk dan mekar lalu sisihkan
  2. Bubur ketan hitam: rebus semua bahan sampai ketan empuk dan sisihkan
  3. Kuah santan: didihkan santan dengan daun pandan, aduk-aduk jangan sampai pecah lalu sisihkan
  4. Saus kental: rebus susu, air, air rebusan ketan, dan gula hingga mendidih. Tambahkan tepung maizena untuk mengentalkan
  5. Cara penyajian: Ambil 1 porsi bubur kacang hijau dan ketan hitam lalu beri santan dan saus kental. Sajikan hangat dengan memberikan susu kental manis di atasnya

5. Resep Kue Kacang Hijau Goreng (Resep Onde-onde)

resep-onde-onde-doktersehat

Resep Onde-onde. Photo source: Resepkoki.id

Bahan:

  • 250 gram Tepung ketan
  • 50 gram Kentang kukus, haluskan
  • 50 gram Gula pasir
  • 1/2 sdt Garam
  • 175 ml Air hangat
  • Air matang secukupnya, untuk pelapis
  • Wijen secukupnya, untuk pelapis
  • Minyak goreng secukupnya, untuk menggoreng

Bahan isian:

  • 100 gram Kacang hijau kupas, rendam 1 jam
  • 150 ml Santan
  • 50 gram Gula pasir
  • 1 lembar Daun pandan, simpulkan
  • 1/2 sdt Garam

Cara membuat isian:

  1. Kukus kacang hijau selama 20 menit lalu angkat
  2. Blender kacang hijau bersama santan, gula pasir, dan garam
  3. Tuang hasil blender ke dalam wajan
  4. Nyalakan api lalu masak sambil diaduk hingga kalis
  5. Angkat dan biarkan sampai dingin lalu bagi isian jadi 25 buah
  6. Bulatkan masing-masingnya dan sisihkan

Cara membuat onde-onde:

  1. Campur tepung ketan, kentang halus, gula pasir, dan garam
  2. Aduk rata semuanya
  3. Tuangkan air hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga adonan dapat dibentuk
  4. Siapkan biji wijen dan air matang dalam 2 mangkuk terpisah dan sisihkan
  5. Ambil 1 sdm adonan lalu pipihkan
  6. Beri 1 bulatan isian kacang hijau
  7. Tutup dan bulatkan hingga jadi bulat
  8. Celupkan cepat onde onde dalam air lalu gulingkan ke biji wijen hingga tertutup rata permukaannya
  9. Panaskan minyak
  10. Goreng onde-onde dengan api kecil, sambil diaduk-aduk hingga matang kecoklatan
  11. Angkat dan tiriskan
  12. Hidangkan

6. Resep Kacang Hijau untuk Diet

resep-sop-kacang-hijau-jamur-doktersehat

Resep Sop Kacang Hijau Jamur. Photo source: Buku 50 Sajian Lezat Sehat Olahan Kacang-Kacangan oleh Lilly T. Erwin

Bahan:

  • 150 gram kacang hijau, rendam selama 2 jam dalam 300 ml air dan tiriskan
  • 100 gram jamur kancing, cuci dan belah dua
  • 1 liter air kaldu ayam
  • 1 sdm mentega
  • 2 sdm terigu
  • 2 sdm batang seledri iris

Bumbu halus:

  • 2 sdm bawang merah atau bawang bombay iris
  • 1 sdm bawang putih iris
  • 1 sdt lada hitam
  • 1 sdt pala
  • 1 sdm garam

Cara membuat:

  1. Panaskan mentega di wajan anti-lengket
  2. Tumis bumbu halus hingga harum
  3. Masukkan tepung terigu
  4. Tuang air kaldu sedikit demi sedikit sambil diaduk agar merata
  5. Angkat dan sisihkan
  6. Rebus kacang hijau yang sudah direndam dengan air kaldu hingga empuk, kacang pecah, angkat, dan dinginkan
  7. Blender rebusan kacang hijau yang sudah berbumbu hingga halus lalu tuangkan ke dalam panci
  8. Masak kembali hingga mendidih
  9. Masukkan jamur merang yang sudah dipotong-potong
  10. Masak kembali hingga jamur matang dan angkat
  11. Hidangkan sop kacang hijau jamur selagi panas dan taburi seledri

 

Sumber:

  1. Deri Rizki Anggarani dan Yazid Subakti. 2013. Kupas Tuntas Seputar Kehamilan. Jakarta: Agromedia Pustaka
  2. Lilly T. Erwin. 2002. 50 Sajian Lezat Sehat Olahan Kacang-Kacangan. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama
  3. Cookpad: Kacang Ijo Crispy. Retnaaladamy. https://cookpad.com/id/resep/3128062-kacang-ijo-crispy?via=search&search_term=kacang%20hijau%20crispy diakses pada 7 Desember 2018
  4. ResepKoki: Resep Onde-Onde Isi Kacang Hijau. https://resepkoki.id/resep-onde-onde-isi-kacang-hijau/ diakses pada 7 Desember 2018
  5. Vemale: Resep Bubur Kacang Hijau Susu Tanpa Santan Sederhana. Febi A. https://www.vemale.com/resep-makanan/100862-resep-bubur-kacang-hijau-susu-tanpa-santan-sederhana.html diakses pada 7 Desember 2018
  6. BerryKitchen: Resep Kue Gandasturi, Kacang Hijau Goreng Teman Minum Teh. https://www.berrykitchen.com/tips/tips/resep-kue-gandasturi-kacang-hijau-goreng-teman-minum-teh diakses pada 7 Desember 2018
  7. PengusahaSukses: Peluang Bisnis Bubur Kacang Hijau Ketan Hitam dan Analisa Usahanya. https://www.pengusahasukses.com/peluang-bisnis-bubur-kacang-hijau-ketan-hitam-dan-analisa-usahanya/ diakses pada 7 Desember 2018

DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi