Terbit: 16 April 2018 | Diperbarui: 8 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- India merupakan salah satu negara yang terkenal dengan para wanitanya yang cantik. Sebut saja seperti Kajol hingga Rani Mukerjee yang sampai saat ini masih terlihat awet muda. Tentu saja hal tersebut membuat banyak orang penasaran dengan rahasia kecantikan yang dilakukan oleh wanita India. Nah, siapa yang menyangka ternyata para wanita kerap melakukan sejumlah perawatan berikut untuk menjaga kecantikannya.

Tips Kecantikan Ala India yang Legendaris

1. Perawatan dengan Neem

Mungkin banyak dari Anda yang penasaran mengapa wanita India memiliki kecantikan yang luar biasa. Dilansir dari laman Stylecraze hal ini dikarenakan wanita India yang kerap menggunakan daun neem dalam perawatan tubuhnya. Sebagai tambahan informasi, daun neem sendiri kerap digunakan untuk mengatasi jerawat dan kulit kering.

2. Saffron

Wanita India rupanya juga menggunakan salah satu tanaman rempah-rempah yang bernama saffron. Dilansir dari laman Stylecraze, saffron merupakan rempah-rempah yang dapat mengembalikan warna kulit. Terutama bagi Anda yang sempat menghabiskan waktu untuk berjemur di bawah terik matahari. Tidak hanya itu saja, penggunaan saffron juga menjadikan skin tone lebih cerah. Selain itu, saffron juga menjadi pilihan bahan alami yang tepat bagi Anda yang ingin memutihkan kulit dengan aman.

3. Madu

Madu merupakan bahan multifungsi yang juga memiliki beragam khasiat untuk merawat kesehatan kulit. Tidak heran jika wanita India juga sering menggunakan madu dalam merawat kecantikan dan kesehatan kulitnya. Sebagai tambahan informasi, wanita India kerap menggunakan madu sebagai pereda luka bakar pada kulit. Tidak hanya melembapkan, mengaplikasikan madu pada kulit juga menjadikan kulit tampak lebih flawless secara alami.

Siapa yang akan menyangka ternyata rahasia kecantikan wanita India bergantung pada sejumlah bahan alami di atas. Kendati demikian, agar hasilnya lebih optimal jangan pernah malas untuk menggunakannya secara rutin.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi