Terbit: 3 June 2018 | Diperbarui: 7 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Kolagen sudah terbukti memiliki peran besar dalam menjaga keelastisitasan kulit. Bukan hanya itu, kolagen juga berperan banyak dalam memperlambat proses penuaan dan menjaga kulit tetap kenyal dan halus. Untuk mendapat asupan kolagen, masukkan menu ini pada diet harian Anda. Dilansir dari Kettle and Fire berikut ulasannya.

Masukkan Menu Ini dalam Diet Anda untuk Bantu Meningkatkan Kolagen

1. Kaldu Tulang Sapi

Kabar baik bagi Anda pecinta sup sum-sum tulang sapi karena kaldu tulang sapi dapat membantu tubuh mensistesis kolagen. Kaldu tulang sapi mengandung bioavailable kolagen yang dapat dimanfaatkan tubuh, serta mengandung asam amino, elektrolit, protein yang dapat memperbaiki keadaan kulit. Perlu diketahui bahwa kaldu tulang sapi ini mengandung kolagen tipe I yang memang paling bisa diandalkan untuk menjaga kesehatan kulit.

2. Ikan Salmon

Untuk memperkaya kolagen dalam tubuh, perbanyak konsumsi ikan salmon. Pasalnya, ikan salmon mengandung seng dan mineral yang sudah terbukti dapat mengaktifkan protein yang diperlukan pada proses sintetis kolagen. Ikan salmon juga merupakan sumber asam lemak esensial omega 3 yang sangat baik, yang diperlukan untuk mengurangi peradangan dan membangun sel-sel kulit baru yang sehat.

Jika Anda bukan penggemar salmon, Anda bisa mendapatkan omega-3 dari ikan berlemak lainnya seperti mackerel dan tuna, makanan laut, telur organik, dan daging.

3. Sayuran Hijau

Sayuran hijau, memberi banyak manfaat untuk tubuh. Secara khusus, sayuran hijau juga bisa mencegah kerusakan kolagen. Makanan-makanan hijau yang bisa dengan mudah kita temui antara lain brokoli, bok choy, kale, kacang hijau, selada dan sayuran hijau lainnya.

Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi klorofil (zat hijau pada sayuran hijau) dapat meningkatkan prekursor untuk kolagen (procollagen) di kulit. Penggunaan chlorophyll dan suplemen klorofil cair, merupakan cara mudah untuk mendapatkan dosis klorofil yang terkonsentrasi tinggi. Sehingga asupan klorofil baik, kolagen juga sehat.

4. Buah Jeruk

Untuk bantu meningkatkan kolagen dalam kulit, makanan yang wajib Anda masukkan dalam diet, salah satunya adalah buah-buahan, seperti jeruk. Jeruk memiliki kandungan Vitamin C yang segudang. Vitamin C sendiri sudah terkenal dengan keterikatannya pada kesehatan kulit. Banyak public figure juga sudah melakukan suntik Vitamin C agar kulit mereka tetap terjaga kesehatannya.

Jadi, selamat mencoba!


DokterSehat | © 2025 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi