Terbit: 16 June 2018 | Diperbarui: 7 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com– Zapota atau yang lebih dikenal oleh masyarakat Indonesia dengan nama sawo merupakan salah satu buah yang memiliki rasa manis. Kendati demikian, siapa yang menyangka jika buah sawo ternyata memiliki kandungan zat aktif yang sangat bermanfaat bagi kesehatan kulit.

Khasiat Buah Sawo yang Ampuh Merawat Kulit

Hal ini disebabkan oleh adanya kandungan vitamin, antioksidan dan mineral yang cukup beragam. Tidak heran jika buah sawo mampu menjadikan kulit tampak lebih sempurna seperti berikut.

1. Menjaga Kelembapan Kulit

Dilansir dari laman Stylecraze, buah sawo ternyata mengandung vitamin E. Vitamin E merupakan salah satu jenis vitamin yang berperan dalam menjaga kelembapan kulit. Tidak heran jika mengonsumsi buah sawo atau menggunakan buah sawo sebagai bahan perawatan kulit menjadikan kulit terasa lebih lembap dan sehat. Keuntungan lainnya, vitamin E juga menjadikan kulit tampak lebih bercahaya.

2. Mencegah Kulit Berkeriput

Selain mengandung vitamin E, buah sawo ternyata juga mengandung antioksidan yang cukup tinggi. Antioksidan merupakan bahan alami yang ampuh dalam melindungi kulit. Terutama dari dampak buruk radikal bebas. Sebagai tambahan informasi, antioksidan akan menjaga kulit agar tidak mengalami kerusakan akibat paparan sinar matahari. Tidak hanya itu saja, antioksidan juga menjaga produksi kolagen pada kulit sehingga kulit akan terasa tetap kencang dan bebas dari keriput.

3. Mengatasi Masalah Jamur

Dilansir dari laman Stylecraze, tidak hanya daging buah sawo saja yang berguna untuk merawat kesehatan dan kecantikan kulit. Siapa yang akan menyangka ternyata getah sawo yang berwarna putih mengandung zat anti jamur. Tidak heran jika getah buah sawo bermanfaat dan mampu membersihkan dan mencegah infeksi jamur pada kulit. Lebih lanjut, getah sawo ternyata juga dapat menghilangkan kutil yang tumbuh pada kulit.

Siapa yang akan menyangka jika buah sawo ternyata memiliki beragam manfaat untuk kulit. Anda tidak hanya dapat menggunakan daging buahnya saja, tetapi juga dapat memanfaatkan getah dari pohon sawo. Agar hasilnya lebih optimal, tidak ada salahnya untuk mengaplikasikan buah sawo secara rutin.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi