Terbit: 22 April 2018 | Diperbarui: 8 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Deodorant merupakan salah satu produk perawatan tubuh yang menjaga agar bau badan Anda tetap segar. Namun, tidak semua deodorant memiliki formula bahan yang ampuh menghalau bau badan tidak sedap. Tidak jarang pula jika deodorant menjadi salah satu penyebab bau badan tidak sedap. Maka dari itu, tidak ada salahnya untuk menyimak sejumlah tips memilih deodorant yang tepat seperti berikut.

Cara Memilih Deodorant yang Tepat

1. Mengetahui Tujuan

Dilansir dari laman WikiHow, salah satu cara untuk menentukamn deodorant yang tepat adalah mengetahui tujuan Anda. Sebagai tambahan informasi, deodorant merupakan produk yang mengurangi bau badan dengan mengurangi jumlah bakteri pada keringat. Sedangkan antiperspirant digunakan untuk mengurangi keringat atau bahkan mencegah tubuh berkeringat.

2. Menentukan Label

Baik deodorant mau pun antiperspirant ternyata tidak dapat mengatasi masalah bau badan dengan sempurna. Hal ini lantaran produk-produk tersebut memiliki keterbatasan dalam hal mengatasi bau badan. Bahkan, hanya 20% deodorant yang bisa menjaga bau badan tetap segar selama seharian penuh. Di luar itu, deodorant tersebut hanya mampu mencegah bau badan selama beberapa jam saja.

3. Gunakan Deodorant Sesuai Jenis Kelamin

Tentu banyak dari Anda yang bertanya-tanya mengapa deodorant dibedakan untuk pria dan wanita. Usut punya usut hal tersebut dilakukan karena karakteristik dari kelenjar keringat pada wanita dan pria berbeda. Tidak heran jika wanita dan pria membutuhkan formula khusus untuk mengurangi bau badan tidak sedap.

Nah, siapa yang menyangka untuk memilih deodorant saja Anda harus lebih selektif. Pasalnya, formula bahan pada deodorant juga memegang pengaruh penting dalam mengontrol bau badan. Bagi Anda yang rentan mengalami alergi tidak ada salahnya untuk berkonsultasi dengan dermatologist langganan untuk mendapatkan deodorant yang tepat.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi