Terbit: 3 April 2018 | Diperbarui: 8 November 2022
Ditulis oleh: Redaksi DokterSehat | Ditinjau oleh: Tim Dokter

DokterSehat.Com- Wanita mana yang tidak ingin terlihat awet muda? Tetap tampil sehat dan cantik meski usia sudah tidak lagi muda adalah idaman. Karena itu, tidak heran jika berbagai perawatan kecantikan semangat untuk dilakukan kaum wanita. Salah satunya adalah rutin menggunakan krim antiaging.

Bahan yang Perlu Ada dalam Krim Antiaging Anda

Namun, Anda juga perlu tahu, antiaging seperti apa yang bagus untuk mencegah penuaan pada kulit wajah? Apa saja kandungan yang perlu ada dalam krim antiaging Anda? Berikut kami lansir dari Live About, bahan-bahan yang wajib ada dalam krim antiaging yang nantinya bisa memaksimalkan hasil pemakaian, sesuai yang Anda inginkan.

1. Antioksidan

Krim antiaging Anda harus mengandung antioksidan. Pasalnya, antioksidan dapat melindungi kulit wajah dari radikal bebas yang disebabkan oleh polusi, sinar matahari, rokok, alcohol dan makanan-makanan tidak sehat yang bisa dikonsumsi. Perlu Anda ketahui bahwa radikal bebas bisa menimbulkan bintik-bintik hitam pada wajah, merusak keelastisan alami yang dimiliki kulit, bahkan yang lebih mengerikan dapat merusak sel-sel sehat dalam tubuh. Maka dari itu, penting untuk memperhatikan ada atau tidaknya kandungan antioksidan dalam krim antiaging Anda.

2. Retinol

Retinol juga merupakan bahan yang wajib ada dalam krim antiaging yang Anda pilih. Pasalnya, kandungan ajaib yang masih turunan dari Vitamin A yang satu ini, secara alami dapat membantu mengatasi masalah penuaan pada kulit. Retinol membantu menghilangkan kerutan, garis halus, kulit wajah yang kendur, dan bintik hitam.

3. AHA (Alpha Hidroxy Acid)

Semakin bertambahnya usia, kemampuan alami kulit untuk meremajakan dirinya semakin berkurang. Akibatnya, kulit jadi tampak mudah kering, kusam, dan kasar. Di sinilah peran AHA diperlukan. AHA atau Alpha Hidroxy Acid membantu pengelupasan kulit-kulit mati pada wajah secara teratur. Namun, jangan gunakan AHA secara berlebihan, sebab kandungannya bisa membuat kulit iritasi. Jika dibarengi dengan penggunaan retinol, cukup gunakan satu hingga dua kali dalam seminggu.

Tiga kandungan tersebut, secara manfaat, wajib ada dalam krim antiaging Anda. Tentu, tujuannya agar pemakaian krim antipenuaan dapat lebih maksimal. Kulit Anda akan terlihat segar dalam waktu lama serta awet muda.


DokterSehat | © 2024 PT Media Kesehatan Indonesia. Hak Cipta Dilindungi